APEL KESIAPAN PENGAMANAN OBYEK WISATA DIPIMPIN LANGSUNG OLEH KAPOLRES SIKKA

APEL KESIAPAN PENGAMANAN OBYEK WISATA DIPIMPIN LANGSUNG OLEH KAPOLRES SIKKA

Tribratanewsntt.com,- Kapolres Sikka AKBP I Made Kusuma Jaya, S.H., S.Ik pada pukul 08.00 Wita (2/1/2017) memimpin langsung Apel Pengamanan Obyek Wisata di Lapangan Apel Polres Sikka guna persiapan Pengamanan Obyek Wisata yang ada di Kota Maumere dan sekitarnya.

Turut hadir dalam kegiatan Apel persiapan pengamanan tersebut, yakni Kasat Lantas, Kasat Sabhara, Kasat Intelkam, Kasubbagdalops Bag Ops, Kasubbag Humas serta Kasi Propam Polres Sikka serta seluruh personil Polres Sikka yang terlibat dalam Pengamanan Obyek Wisata.

Kapolres Sikka AKBP I Made Kusuma Jaya, S.H., S.Ik dalam amanatnya mengatakan bahwa apel kesiapan pengamanan obyek wisata bertujuan untuk melihat sejauh mana, kesiapan Polri, instansi terkait serta unsur masyarakat dalam melaksanakan pengamanan obyek wisata.

Selain itu juga, Kapolres Sikka menyampaikan bahwa Pengamanan oleh Polri, yakni Polres Sikka dalam rangka terwujudnya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kabupaten Sikka, dan juga terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas sepanjang jalur keluar masuk lokasi wisata yang ada di Kota Maumere dan sekitarnya.

Kapolres Sikka mengatakan bahwa, Pengamanan oleh personil Polres Sikka diutamakan di Pantai Kajuwulu atau Pantai Tanjung dan Pantai Paris, sebab di pantai tersebut cukup banyak dikunjungi oleh warga Kota Maumere dan sekitarnya untuk menghabiskan masa liburan Tahun Baru 2017 ini.