CEGAH KEMACETAN, BHABINKAMTIBMAS LALETEN POLRES BELU LARANG PEDAGANG BERJUALAN DI BAHU JALAN
Tribratanewsntt.com ,- Anggota Polsek Weliman Resor Belu, melakukan pengaturan lalu lintas di Pasar mingguan Besitaek, Rabu (1/2/17).
Di Pasar tersebut, munculnya para pedang kaki lima (PKL) di sejumlah badan jalan yang tentunya berdampak pada kemacetan lalu lintas dan menganggu pengguna jalan lainnya.
Untuk itu, anggota Polsek Weliman melalui Briptu Adelgundus Y.Asa, melakukan penertiban dengan mengarahkan para pedagang untuk berjualan di lapak-lapak yang telah disediakan.
Selain melakukan penertiban para PKL, anggota Polsek Weliman juga mengajak masyarakat yang datang berbelanja menggunakan kendaraan bermotor maupun tukang ojek, untuk peduli keselamatan diri saat berkendara.
“imbauan kepada pedagang sifatnya mengulang dan terkesan biasa namun patut kita sampaikan terus menerus karena ada yang mengerti dan ada juga yang menghiraukannya” kata Briptu Adelgundus.
“Kalau kita diamkan juga salah karena ini tugas pokok kita agar kamseltibcar lantas dapat terwujud” kata Briptu Adelgundus yang nota bene juga bertugas sebagai anggota Bhabinkamtibmas Desa Laleten.