Kapolres Alor Buka Pelatihan Gada Pratama Satpam Gel. I Tahun 2021

Kapolres Alor Buka Pelatihan Gada Pratama Satpam Gel. I Tahun 2021

Upacara Pembukaan Pelatihan Gada Pratama Satpam Gel.I tahun 2021, resmi dibuka oleh Kapolres Alor AKBP Agustinus Christmas, S.I.K. dan di dampingi Kasubdit Binsatpam Polsus Polda NTT KOMPOL Koilmo M. Bagailan, bertempat di Lapangan Badminton Polres Alor, Senin pagi (25/01).

Sebelum melaksanakan Upacara pembukaan Pelatihan Gada Pratama Satpam Gel.I tahun 2021 peserta pelatihan 55 Diklat telah di Rapid Test Antigen pada hari Minggu 24 Januarai 2021.
Kagiatan pembukaan Diklat Satpam ini dihadiri oleh Kasat Binmas AKP I Made Dharma, Personil Satbinmas Polres Alor dan 55 perserta Diklat.

Satuan pengamanan (Satpam) yang disiapkan untuk mengamankan suatu lingkungannya sering menjadi korban tanpa perlawanan, menjadi faktor penting untuk dipandang perlu adanya suatu pendidikan dan pelatihan yang berkesinambungan untuk meningkatkan kapasitas profesionalisme dalam bertugas.

Pelatihan dasar gada pratama satpam yang kita laksanakan ini merupakan sarana peningkatan profesionalisme satpam untuk mewujudkan pengamanan swakarsa yang handal, saya anggap tepat karena merupakan potensi yang diharapkan dapat menjadi pelopor dalam keikut sertaanya pada upaya memelihara dan meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selanjutnya untuk lebih meningkatkan peran serta Satuan Pengamanan perlu ditekankan bahwa wujudkan sikap dan prilaku melindungi, mengayomi dan melayani masyakarat khususnya di lingkungan kerjanya, Pegang teguh etika profesi pada diri dalam melaksanakan tugas tampa mengabaikan keselamatan diri, Tumbuhkan dan kembangkan terus kemampuan individu melalui pendidikan dan pelatihan agar tetap dapat terpelihara tingkat disiplin dan profesionalisme yang handal.

Untuk diketahui kegiatan pelatihan Gada Pratama Satpam Gelombang I Tahun 2021 Tingkat Kabupaten Alor akan berlangsung selama 14 hari di mulai dari hari ini Senin 25 Januari 2021.