Kapolres Ende Pimpin Langsung Serah Terima Jabatan Kasat Reskrim
Tribratanewsntt.com - Dalam rangka kepentingan organisasi di jajaran Kepolisian, Serah Terima Jabatan merupakan instrument yang sangat penting dan tepat untuk digunakan sebagai sarana evaluasi dan penyegaran terhadap kinerja kesatuan.
Dengan pengisian jabatan sesuai dengan disipilin ilmu, pengalaman dan karakter tugas serta memungkinkan organisasi dapat lebih mampu mengembangkan produktifitas dan kinerja satuan.
Kapolres Ende AKBP Ardiyan Mustakim SIK, memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kasat Reskrim yang digelar di Gedung Bhayangkara Polres Ende, Kamis 13 Juli 2017 dimulai pukul 08.30 WITA, dan diikuti oleh para pejabat utama yakni Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, rohaniawan dan perwakilan anggota yang ada di lingkungan Polres Ende, serta perwakilan Bhayangkari.
Kapolres Ende AKBP Ardiyan Mustakim SIK, dalam amanatnya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kinerja serta pengabdian kepada pejabat lama IPTU Jemy Oktovianus Noke, SH yang telah mencurahkan pikiran dan tenaganya dalam pertugas selama ini di Polres Ende, semoga ditempat tugas yang baru dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, bawa kesan yang baik dari Polres Ende dan tinggalkan kesan-kesan yang kurang berkenan.
Kepada pejabat baru, IPTU Sujud Alif Yulamlam SIK, agar segera dapat menyesuaikan diri dengan tugas yang diemban serta dapat segera melaksanakan tugas dengan sebaiknya karena tantangan tugas polri kedepan akan semakin berat dan kompleks.
Diharapkan dengan adanya bekal pengalaman-pengalaman bertugas di tempat sebelumnya, mampu memunculkan kreatifitas baru untuk kemajuan POLRI dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat.
Kapolres juga memerintahkan para pejabat yang baru melanjutkan program-program dari pejabat lama jika dinilai baik. “Buat terobasan-terobosan yang bersifat inovatif dalam rangka trust building dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” imbuh Kapolres Ende AKBP Ardiyan Mustakim SIK.
“Dan akhirnya, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa meridhoi setiap langkah pengabdian kita dalam menegakkan supremasi hukum, menjaga kamtibmas serta sebagai pelindung, pengamyom dan pelayanan masyarakat ,” tutupnya.