Kapolres Sikka Pimpin Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana
Kapolres sikka AKBP SAJIMIN S.IK. M.H. Pimpin Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Alam di wilayah hukum Polres Sikka, di lapangan apel Mako Brimob Yon B Polda NTT. Rabu, 11/11/20).
Turut hadir kegiatan apel tersebut yakni Kapolres Sikka, Yang mewakili Dandim 1603 SIKKA, Yang mewakili Danlanal Maumere, Waka Polres Sikka, Danki Brimob Yon B Polda NTT, Para Kabag, Para Kasat, Para Perwira Polres Sikka, Para Perwira Brimob Yon B Polda NTT.
Untuk peserta apel terdiri dari Peleton TNI AD, Peleton TNI AL, Peleton AU, Peleton Brimob, Peleton Polair, Peleton Dalmas polres Sikka, Peleton Sat Lantas Polres Sikka, Peleton Staf Polres Sikka, Peleton Reskrim Intel Narkoba, Peleton Pol PP, Peleton BPBD, Peleton Tagana, Peleton Basarnas, Peleton PMI, Peleton Dinkes.
"Dalam sambutanya Kapolres Sikka AKBP SAJIMIN S.IK. M.H. mengatakan bahwa sebagaimana kita ketahui bersama bahwa, provinsi Nusa tenggara timur yang kondisi sosio-geografisnya meliputi kepulauan yang terdiri dari pegunungan, padang sabana dan perairan, memiliki potensi bencana alam yang sangat tinggi khususnya di kabupaten sikka antara lain angin kencang, hujan deras, banjir, abrasi pantai, tanah longsor dan angin puting beliung, hal ini perlu diantisipasi dengan langkah langkah pencegahan penanggulangan bencana yang bisa meminimalisasi jatuhnya korban jiwa maupun materil"
"Momentum Apel kesiapsiagaan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan seluruh personil dan kelengkapan sarana dan prasarana pendukungnya, serta keterpaduan unsur lintas sektoral dan masyarakat yang turut peran aktif dalam rangka kesiapsiagaan penanggulangan bencana alam"
"Hal ini perlu menjadi perhatian dan kesiapsiagaan kita baik personil, peralatan, alsus, dalam mengantisipasi terjadinya bencana untuk mengurangi timbulnya korban jiwa maupun materil".
Kapolres Sikka AKBP SAJIMIN S.IK. M.H. menambahkan "Saya mengajak seluruh lembaga, pemerintah daerah, lembaga usaha, TNI dan masyarakat secara bersama turut berupaya semaksimal mungkin untuk tetap melaksanakan koordinasi dan senergitas dalam penanganan pra bencana, tanggap dadurat dan pasca bencana secara berkala dan terus menerus".
Usai memberikan sambutan, Kapolres Sikka dan Jajaran Forkopimda melakukan pengencekan sarana prasarana dalam rangka kesiapasiagaan menghadapi musim hujan dan mengantisipasi terjadinya bencana.