KASAT SABHARA POLRES BELU BERI ARAHAN ANGGOTA

KASAT SABHARA POLRES BELU BERI ARAHAN ANGGOTA

Tribratanewsntt.com, - Kasat Sabhara Polres Belu Iptu Mikhael Kaka, menekankan kepada seluruh anggotanya untuk meningkatkan disiplin dan tata tertib anggota dalam melaksanakan tugas serta mengoptimalkan tugas pengamanan Mako, sekaligus pelayanan kepada masyarakat. Hal ini disampaikan Kasat Sabhara usai pelaksanaan apel pagi dan saat memimpin serah terima tugas jaga, rabu pagi (4/5/16).

Lebih lanjut, Kasat Sabhara yang meneruskan Perintah Kepala Kepolisian Republik Indonesia JENDERAL POLISI BADRODIN HAITI saat pelaksanaan Video Conference (vicon), selasa (3/5/16).SH,MH, menjelaskan bahwa anggota khususnya yang melaksanakan Piket di penjagaan, agar tidak meninggalkan Mako dalam keadaan kosong, tidak melepaskan seragam dinas saat piket serta memperhatikan dengan seksama orang yang masuk ke dalam Mako. Selain itu,anggota dihimbau untuk meningkatkan patroli dalam menghadapi libur panjang.
” Penjagaan Mako harus betul-betul di perhatikan dan jangan anggap sepele dengan situasi aman seperti sekarang ini karena sewaktu-waktu bahaya datang tanpa Kita sadari dan ini akan beresiko besar, baik terhadap diri Kita maupun Mako, apabila ancaman datang Kita dalam kondisi tidak siap. Saat ini kita akan menghadapi libur panjang dan untuk menyikapinya Kita akan tingkatkan patroli di tempat-tempat keramaian, obyek vital dan tempat wisata, untuk menciptakan situasi yang kondusif dan mencegah kriminalitas” jelas Kasat Sabhara.
Terkait Serah terima tugas jaga ini, Kasat Sabhara menegaskan bahwa akan dilakukan setiap harinya usai pelaksanaan apel pagi,yang akan diambil/dipimpin oleh Kasat Sabhara atau Ka SPKT. Pelaksanaan Apel serah terima Piket ini di ikuti oleh seluruh masing – masing satuan fungsi kepolisian seperti Sat Reskrim, Sat Lantas, Sat Intelkam, Sat Sabhara dan anggota SPKT dengan diawasi oleh anggota dari Seksi Propam. Kegiatan di awali dengan laporan serah terima tangggung jawab piket dari petugas piket lama kepada petugas piket yang baru kemudian di berikan arahan oleh Kasat Sabhara dan pengecekan barang-barang inventaris piket.