Kunjungi Wilayah Pesisir Sikka, Personel Ditpolairud Polda NTT Ingatkan para Ibu-ibu untuk Tidak Berkerumun dan Patuhi Prokes
Tribratanewsntt.com - Personel Ditpolairud Polda NTT, terus melakukan patroli Kamtibmas dan penegakan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah pesisir.
Kali ini dua Personel Ditpolairud Polda NTT dipimpin Aipda Suratman menggunakan KP. PULAU SUKUR XXII-3007 menyambangi Wilayah pesisir Desa Tanaduen, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka, Rabu (8/12/2021) untuk memberikan imbauan Protokol Kesehatan dan selalu jaga kebersihan diri dan lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Suratman menemui para ibu-ibu yang sedang duduk ngerumpi dan memberikan imbauan untuk tidak berkerumun. Dalam kesempatan itu juga personel langsung membagikan masker kepada para ibu tersebut untuk digunakan mengingat covid-19 belum juga usai.
"Dalam aktifitas sehari-hari masyarakat harus terus diingatkan agar tetap menerapkan prokes dan menggunakan masker", ucap Aipda Suratman.
Dikatakannya, bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan guna meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19 dan mewujudkan situasi keamanan yang kondusif.
"Para ibu-ibu diingatkan agar dalam aktivitas sehari-hari harus dengan pendisiplinan protokol kesehatan secara ketat salah satu dengan tidak berkerumun", katanya.
“Di samping itu kita juga harus terus menjaga imunitas tubuh dengan cara mengkonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang serta istirahat yang cukup agar kesehatan kita tetap terpelihara sehingga kita dapat menangkal berbagai virus maupun penyakit,” ujaknya.
Kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan ini akan dilakukan secara rutin untuk mendisiplinkan semua lapisan masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah Covid-19 dan juga mengajak untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas yang ada di lingkungan masing-masing.