Pengamanan Paskah, Anggota Provost Lakukan Monitoring di Setiap Gereja

Pengamanan Paskah, Anggota Provost Lakukan Monitoring di Setiap Gereja
Anggota Provost Polda NTT saat meninjau pelaksanan Pengamanan Paskah di GSJA Bukit Sion Liliba, (17/4)

Tribratanewsntt.com - Anggota Provost Bidpropam Polda NTT yang tergabung dalam operasi Semana Santa Turangga 2022 melaksanakan monitoring di setuap Gereja di Kota Kupang dalam rangka pengamanan ibadah Paskah, Minggu, (17/4/2022). Salah satu lokasi (Gereja) yang dilakukan peninjauan adalah Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA) Bukit Sion Liliba.

Pada saat peninjauan ini, anggota Provost yang dipimpin oleh Kanit Hartib 2 Subbid Provost Bidpropam Polda NTT Iptu Yorsen H. I. Bilaut mengatakan, kunjungannya ke Gereja-gereja, guna memastikan kesiapan pengamanan tersebut, sikap tampang anggota serta tidak adanya pelanggaran yang dilakukan oleh anggota. 

“Pagi hari ini, kami mengecek pengamanan Ops Semana Santa Turangga 2022 dalam rangka pengamanan Paskah di Kota Kupang,” ungkap Iptu Yorsen H. I. Bilaut.

Ia pun mengapresiasi anggota Polda NTT dan Polres Kupang Kota yang sudah melaksanakan tugas dengan baik dan dapat bersinergi dengan semua unsur.

Sehingga wilayah NTT khususnya Kota Kupang relatif kondusif dan tidak ada pelanggaran dari anggota Polri. 

“Terimakasih saya ucapkan kepada anggota pengamanan Paskah di Kota Kupang yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan dapat bersinergi dengan semua unsur sehingga Kota Kupang relative kondusif dan tidak ada pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Polri, tandas Kanit Hartib 2 Subbid Provost Bidpropam Polda NTT.