Upacara Bendera bulanan, tingkatkan disiplin personel Polri
Tribratanewsntt.com – Meningkatkan kesadaran dan kepatuhan setiap aparatur negara terhadap aturan dan perundangan serta jiwa Patriotisme dan Nasionalisme yang Cinta Tanah Air, seluruh Instansi Pemerintahan diwajibkan untuk melaksanakan upacara kesadaran bulanan. Termasuk Institusi Polri, demikian juga Kepolisian Resor Rote Ndao menggelar Upacara Bendera rutin bulanan yang bertempat di lapangan apel Mapolres Rote Ndao, Selasa (19/12/2017) kemarin.
Dalam upacara bendera bulanan ini, bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakapolres Rote Ndao Kompol Johanis C. Tanauw dan Kasat Polair Polres Rote Ndao Ipda Yosef Suyitno Soloilur sebagai Komandan Upacara. Wakapolres yang dalam amanatnya membacakan amanat Kapolres Rote Ndao mengingatkan kepada seluruh personel Polres Rote Ndao dan jajaran untuk mempersiapkan diri dalam pengamanan Natal tahun 2017 dan Tahun Baru 2018.
“ Sebentar lagi kita akan menghadapi Operasi Lilin dalam rangka menyambut Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 tersebut khususnya diwilayah hukum Polres ROTE Ndao, perlu kita mempersiapkan diri baik fisik, mental terutama kesehatan kita untuk menghadapi Operasi Lilin ini. Mari kita laksanakan tugas pokok kita yaitu memelihara keamanan dan ketertiban (harkamtibmas) melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dan menegakkan hukum,” sambut Kapolres dalam amanatnya yang dibacakan Wakapolres.
Dalam Operasi Lilin ini, saya harapkan seluruh anggota berperan aktif dalam memantau kegiatan masyarakat Rote Ndao, seperti kegiatan ibadah di gereja-gereja, kegiatan masyarakat di pasar-pasar dan pusat perbelanjaan, Bandara atau Pelabuhan, tempat wisata dan tempat umum lainnya, lanjut Kapolres.
Upacara turut dihadiri para pejabat utama Polres Rote Ndao, para Kasi, para Kapolsek jajaran serta seluruh personel Polres dan Polsek jajaran.