Bhabinkamtibmas Bangka Pau Gelar DDS ke Warga Binaanya

Bhabinkamtibmas Bangka Pau Gelar DDS ke Warga Binaanya

Tribratanewsntt.com - Bhabinkamtibmas Desa Bangka Pau, Polres Manggarai Brigpol Vinsensius Sahu  melaksanakan kegiatan sambang / Door to door system (DDS) dengan berkunjung ke rumah Bapak Bernandes Tatu, salah satu warga di Rt 03, Desa Bangka Pau, Kecamatan Poco Ranaka, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (11/2/2019).

Guna menjalin tali persaudaraan antara petugas Bhabinkamtibmas dengan warga binaannya Bhabinkamtibmas Desa Bangka Pau, menyampaikan pesan – pesan kamtibmas kepada Bapak Bernandes Tatu beserta keluarga, yang salah satu poinnya, petugas mengajak agar bersama – sama berpartisipasi dan mengambil peranan dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan tentram.

Dengan adanya kegiatan sambang ini, para warga binaan juga lebih leluasa, untuk menyampaikan apa saja keluhan kamtibmas, yang ada di desanya tersebut kepada petugas Bhabinkamtibmas.

Menurutnya, hubungan yang baik antara petugas Bhabinkamtibmas dengan warga binaan merupakan  kunci terciptanya sitkamtibmas yang aman dan damai. Dengan demikian, segala bentuk gangguan kamtibmas, akan minim bahkan nihil terjadi di wilayah Desa binaannya.