Peduli Dunia Pendidikan, Kapolres Sumba Timur Polda NTT Beri Bantuan Kepada Siswa SDN Bidipraing
Tribratanewsntt.com,- Wajah ceria terpancar dari raut muka Umbu Tamu Mboku Dongga Lalu Panda dan Jovanto Lasarus Ndaku Nau siswa Sekolah Dasar Negeri Bidi Praing, Desa Kiritana, Sumba Timur. Betapa tidak,tak disangka hari ini merupakan hari yang sangat istimewa bagi keduanya dan juga siswa SD Negeri Bidi Praing.
Hari ini, Jumat (21/4/17) SD Negeri Bidi Praing menerima kunjungan rombongan Bupati Sumba Timur dan Kapolres Sumba Timur untuk memberikan bantuan sosial kepada SD Negeri Bidi Praing. Pemberian Bantuan ini atas insiatif Kapolres Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, S.H, MH. Berawal dari pemberitaaan Media Online Tempo pada tanggal 25 Maret 2017 yang menampilkan kondisi siswa SD Bidi Praing yang harus menyebrang sungai untuk sampai ke sekolah.
Setelah mendapat info dari pemberitaan berita tersebut Kapolres langsung mengambil langkah dengan menghubungi Kapolsek Waingapu Kota dan bhabinkamtibmas untuk menulusuri dan mencari keberadaan siswa sesuai dengan pemberitaan tersebut.
Setelah menerima informasi dan perintah dari Kapolres, Rabu (19/4/17) pukul 11.00 wita, Bhabinkamtibmas Desa Kiritana Brigpol Decrito Olandima langsung mencari keberadaan siswa Umbu Tamu Mboku Dongga Lalu Panda dan Jovanto Lasarus Ndaku Nau. Menyebrangi sungai dan jarak tempuh dari sekolah ke rumah siswa sekitar 1,5 Km Brigpol Decrito akhirnya menemukan tempat tinggal mereka di Rt 12, Rw 06, Dusun 03 kampung Laihiding Desa Kiritana.
Bertemu dengan orang tua murid dan siswa tersebut Brigpol Decrito mendapat keluhan dari orang tua murid bahwa akses perjalanan pergi dan pulang sekolah sangat sulit, karena anaknya harus berjalan kaki mendaki dan menuruni bukit yang terjal, dan juga harus 2 kali menyeberangi sungai yang lebar 7 meter dengan kedalaman 1,5 meter dan apabila terjadi banjir siswa tersebut tidak dapat menyeberangi dan sungai tersebut terdapat binatang buaya. Setelah mendengar keluhan para orang tua Brigpol Decrito berjanji akan menyampaikannya langsung kepada Kapolres.
Sesuai info dari Bhabinkamtibmas Desa Kiritana, Kapolres Sumba Timur melakukan pendekatan dengan Pemda Sumba Timur dan langsung mendapat tanggapan positif dari Bupati Sumba Timur. Jumat (21/4/17), pagi rombongan yang terdiri dari Bupati Sumba Timur, Wakil Bupati, Kapolres Sumba Timur, Dandim 1601 Sumba Timur, Dan Pos AL, asisten 1, Kadis Peternakan, Kadis Pendidikan dan Sekdis Perikanan mengunjungi SD Negeri Bidi Praing untuk melihat langsung kondisi para siswa.
Sampai di SD Negeri Bidipraing rombongan disambut oleh para siswa, para guru, aparat Desa dan komite sekolah serta beberapa perwakilan orang tua wali murid dengan iringan lagu kebangsaan.
Dalam kegiatan tersebut mewakili anggota Polres Sumba Timur, Kapolres menyerahkan bantuan kepada sekolah berupa peralatan menulis dan bantuan alat olahraga dari Kapolda NTT. Sangat prihatin dengan kondisi yang dialami sang siswa, Kapolres Sumba Timur secara pribadi menyerahkan sedikit bantuan dana kepada Umbu Tamu Mboku Dongga Lalu Panda dan Jovanto Lasarus Ndaku Nau dengan harapan dapat membantu kebutuhan.
Dalam sambutannya Kapolres mengatakan Polri sebagai pelayan masyarakat selalu mendukung dan peduli atas situasi di masyarakat terutama bagi anak-anak yang memiliki niat sekolah yang tinggi.
“ kami sangat mengapresiasi semangat juang para siswa untuk menimba ilmu, meskipun menempuh jarak yang jauh dan harus menyeberangi sungai mereka tetap semangat,” kata Kapolres
“ kegiatan ini juga merupakan program prioritas Kapolri yaitu profesional, modern dan terpercaya maka polri tentunya mengedepankan Babinkamtibmas untuk melakukan pendataan dan pendekatan terhadap situasi sosial dan kesulitan-kesulitan yg terjadi di masyarakat terutama bagi anak-anak serta merupakan pejabaran dari program bapak Presiden yakni Nawa Cita,” urainya.
“ sebagai pelayan masyarakat Polri menciptakan beberapa program humanis yaitu Polri peduli pendidikan, Polri peduli pembangunan dan Polri penolong masyarakat. Polri juga akan selalu menggandeng pemerintah khususnya pemda Kabupaten Sumba Timur untuk bersama sama turun langsung untuk melihat kesulitan yang di alami masyarakat, “ imbuhnya.
rombongan memeriksa bantuan perahu viber yang akan digunakan masyarakat
Mewakili sekolah, wakil komite Bapak Aha Hina menyampaikan wujud syukur dan terima kasih karena Kapolres dan pemda sangat peduli dengan kesulitan yang dialami siswa-siswi SD Negeri Bidipraing.
Pemda kabupaten Sumba Timur juga memberikan bantuan kepada pihak sekolah berupa satu unit perahu viber yang dapat dipergunakan untuk menyeberang sungai sehingga niat dan cita-cita mereka untuk meraih masa depan yang cerah dapat tercapai.