Sat Lantas Polres Sikka Memberikan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Kepada Sopir Dan Kernet

Sat Lantas Polres Sikka Memberikan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Kepada Sopir Dan Kernet

Tribratanewsntt.com ,- Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Sikka Ipda Moh Ikhsan Jaelani, S.H bersama dua orang anggotanya yakni, Bripda Roeydiana Lily Pah dan Bripda Sisilia Yunita V. Bangkole. melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada sopir dan kernet,di Terminal Madawat, Kel. Madawat, Kec. Alok, Kab. Sikka, kamis (10/1/2019)

Pada kesempatan itu, Ipda Moh Ikhsan Jaelani, S.H memberikan materi terkait tata tertib dalam berlalulintas dimana ia mengajak para sopir dan kernet untuk mematuhi rambu-rambu lalulintas, kelengkapan dalam berkendaraan seperti harus memiliki Sim, STNK, TNKB, buku Kir serta lokasi mengambil penumpang di dalam Terminal.

Ipda Moh Ikhsan Jaelani, S.H juga menyampaikan agar selalu memperhatikan kesiapan kendaraan seperti kondisi mesin, air radiator, kondisi ban, rem, lampu-lampu dan memperhatikan faktor keselamatan manusia, hindari konsumsi miras serta dan kebut-kebutan di Jalan.

Lanjut,  ia juga menjelaskan tentang denda dari masing-masing pelanggaran Lalu lintas dan yang paling penting ia tekankan adalah wajib membayar pajak kedaraan setiap Tahun.

Dari kegiatan itu para sopir dan kernet menyambut baik dan berterimakasih atas kunjungan dari Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Sikka. (G)