Tekan Angka Kriminalitas, Polsek Mamboro Gelar Patroli Malam
Tribratanewsntt.com - Demi menciptakan wilayah hukum Polres Sumba Barat yang aman, nyaman, tertib dan kondusif, Kamis (30/08/2018) Piket Jaga Regu III Polsek Mamboro kembali mengadakan giat Patroli Malam di sekitar wilayah yang menjadi naungannya.
Dilakukan di Desa Wendewa Utara, Manuwolu, dan Mamboro Kabupaten Sumba Tengah, Tim Piket Jaga Regu III berkeliling melakukan gelar Patroli Malam dengan mengunakan sarana kendaraan dinas berupa kendaraan roda dua atau sepeda motor patroli.
Dengan dipimpin Ka SPKT III Bripka Nixon Ratuanding bersama Kanit Provos Bripka Oktavianus Manupadja dan 2 (dua) personil jaga Brigpol Nasrullah serta Bripda Mariyanto Ibrahim, tim melakukan Patroli Malam dengan cara berkeliling, khususnya di daerah-daerah yang dianggap rawan dan rentan terjadi tindak kriminalitas.
Upaya ini dilakukan oleh jajaran Polsek Mamboro guna menekan angka terjadinya tindak kriminalitas serta menindaklanjuti perintah Bapak Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.IK terkait Program Kerja Kapolres demi terwujudnya Sumba yang aman, nyaman, tertib dan kondusif.