TNI Polri Amankan Pembukaan Hari Pangan Sedunia di Gereja Katholik Sang Penebus Wara

TNI Polri Amankan Pembukaan Hari Pangan Sedunia di Gereja Katholik Sang Penebus Wara

Tribratanewsntt.com - Sinergi TNI Polri di Kabupaten Sumba Timur terus terjalin dalam pelaksanaan tugas di lapangan. Hal tersebut dibuktikan saat pelaksanaan pengamanan peringatan Hari Pangan Sedunia di Gereja Katholik Sang Penebus Wara, Minggu (14/10/18) sore.

Demi menciptakan suasana nyaman masyarakat dalam menjankan ibadah, anggota Polres Sumba Timur bersama dengan anggota Kodim 1601 Sumba Timur mengamankan kegiatan ibadah di Gereja Katholik Sang Penebus Wara, di Kelurahan Kemalaputi tersebut.

Kegiatan ibadah yang dipimpin oleh Pater Lino Maran, CssR, Pater Marsel, CssR dan Pater Agus Waluyo ,CssR menghadirkan Wakil Bupati Sumba Timur Ir.Umbu Lili Pekuwali, ST, MT sekaligus membuka Hari Pangan Sedunia.

anggota Polres Sumba Timur bersama dan anggota Kodim 1601 Sumba Timur saat mengamankan kegiatan ibadah di Gereja Katholik Sang Penebus Wara (Dok. Humas resST)

Wakapolres Sumba Timur Kompol Vitalis Sobak saat menghadiri kegiatan ibadah tersebut menjelaskan bahwa kehadiran TNI Polri dalam mengamankan kegiatan ibadah ini sebagai wujud sinergi TNI Polri untuk menciptakan perasaan aman dan nyaman setiap masyarakat yang melaksanakan ibadah.

“ masyarakat akan lebih nyaman dalam menjalankan ibadahnya saat TNI Polri saling bahu membahu hadir ditengah – tengah masyarakat untuk mengamankan kegiatan ibadah. Ini juga merupakan bukti konsistensi TNI Polri dalam menciptakan rasa aman dan damai di Kabupaten Sumba Timur ” ungkap Wakapolres Sumba Timur Kompol Vitalis Sobak.