Wujud Kesiapan Pengamanan Pemilu 2019, Polda NTT Bersinergi dengan TNI serta Pemerintah Menggelar Simulasi Sispamkota

Wujud Kesiapan Pengamanan Pemilu 2019, Polda NTT Bersinergi dengan TNI serta Pemerintah Menggelar Simulasi Sispamkota

Tribratanewsntt.com - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) bersinergi dengan TNI serta Pemerintah Provinsi NTT menggelar peragaan simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2019. Kegiatan peragaan simulasi ini digelar di Alun-alun Rumah Jabatan Gubernur NTT, jalan Eltari, Kota Kupang, Selasa (2/4/2019).

Kegiatan simulasi ini dipimpin langsung oleh Kapolda NTT, Irjen Pol Drs. Raja Erizman dan dihadiri oleh Gubernur NTT yang diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Sekda Provinsi NTT, Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Johni Asadoma, M.Hum, para Forkopimda NTT, Ketua KPUD Provinsi NTT, Ketua Bawaslu Provinsi NTT, Pejabat Utama Polda NTT, Pejabat Utama Korem 161 Wira Sakti, pejabat utama Lantamal VII Kupang, Pejabat Utama Lanud Eltari Kupang, Pejabat Instansi Pemerintah Daerah NTT dan Pemeintah Kota Kupang serta para tamu undangan.

20190402_145525

Pada simulasi ini, tim peraga yang terdiri dari Personel Polda NTT, Personel TNI AD Korem 161 Wira Sakti, Personel TNI AL Lantamal VII Kupang dan Personel TNI AU Lanud EL Tari Kupang memperagakan tahapan demi tahapan tindakan Kepolisian maupun pelibatan satuan TNI dalam rangka mengawal dan mengamankan pesta Demokrasi Pileg dan Pilpres di wilayah hukum Polda NTT secara profesional, proporsional dan akuntabel.

Adapun tahapan peragaan yang ditampilkan antaralain, peragaaan tahapan masa Kampanye, massa tenang, masa pemungutan suara, penghitungan suara hingga masa pleno penetapan hasil penghitungan suara.

Kapolda NTT menjelaskan dengan dilakukan simulasi tersebut, maka Kepolisian, TNI dan instansi terkait lainnya, dapat mengerti dan bisa menyiapkan langkah-langkah antisipasi terkait pengamanan pada setiap tahapan-tahapan Pemilu 2019.

Dikatakannya, simulasi yang digelar merupakan wujud kesiapan Kepolisian, TNI dan Prmerintah dalam rangka pengamanan berbagai ancaman dan gangguan kamtibmas pada pelaksanaan pesta Demokrasi pengamanan Pemilu 2019, yakni Pileg dan Pilpres di wilayah NTT.

“Ini sebagai wujud kewaspadaan dan kesiapan kita Kepolisian, TNI dan Pemerintah dalam rangka menyukseskan Pileg dan Pilpres di wailayah NTT sehingga situasi apapun yang akan terjadi dapat diantisipasi dengan cepat”, terang Irjen Pol Drs. Raja Erizman.

“Pelaksanaan simulasi sispamkota ini juga dimaksudkan supaya tiap anggota kita tau tahap-tahapan tugas yang akan dilaksanakan sesuai dengan eskalasi situasi yang akan dihadapi”, pungkasnya. (Rf)