14 Polsek jajaran Polres Sumba Timur Serantak Gelar Bagi Takjil Kepada Warga
polres sumba timur
Tribratanewsntt.com - Selain Polres Sumba Timur yang mengelar aksi bagi-bagi takjil, Kamis (14/5/2020) sore, 14 Polsek jajaran Polres Sumba Timur pun serantak mengelarnya secara bersama-sama.
Pembagian takjil tidak hanya di sepanjang jalan saja. Para anggota Polsek juga membagikan ke kampung-kampung seputar wilayah mereka.
"Kami berharap Ramadan tahun ini memberikan keberkahan di tengah Pademi Covid-19 ini, dan masyarakat diimbau untuk tidak terprovokasi isu-isu hoax dan selalu mematuhi protokol kesehatan terkait Covid-19," kata Kapolrrs Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K.
“Untuk pelaksanaan pembagian takjil ini jajaran Polsek diperintahkan untuk melaksanakan kegiatan sambil patroli sambang kepada warga masyarakat yang kurang mampu. Minimal kita bagi kebahagiaan di bulan yang suci ini,” ungkap Kapolres.
Sebelumnya Polres Sumba Timur menggelar kegiatan yang diberi nama “ GITARAMA” yang mempunyai arti bagi-bagi takjil ramadan.
Ratusan takjil terdiri dari 300 gelas bubur kacang hijau dan 300 kotak snack tersebut merupakan hasil karya ibu-ibu Bhayangkari Cabang Sumba Timur yang dibagikan kepada pengendara yang melintas di depan Mapolres Sumba Timur dan Pos Lalulintas Matawai.