Bentuk Sinergitas Polri -TNI, Personel Polres TTS Bersama Personel Kodim 1621 TTS Amankan Pelaksanaan PSU

Bentuk Sinergitas Polri -TNI, Personel Polres TTS Bersama Personel Kodim 1621 TTS Amankan Pelaksanaan PSU

Tribratanewsntt.com - Sebagai bentuk sinergitas Polri-TNI, Personel Polres Timor Tengah  Selatan (TTS) bersama personel Kodim 1621 TTS melakukan pengamanan pelaksanaan pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah hukum Polres TTS, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (27/4/2019) kemarin.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolres TTS AKBP Totok Mulyanto, D.S., S.I.K., saat dikonfirmasi oleh Humas Polda NTT, Minggu (28/4/2019) pagi.

"Pengamanan yang dilakukan oleh personel Polres TTS dan personel kodim 1621 TTS adalah sebagai bentuk sinergitas antara Polri -TNI dalam menjaga dan mengamankan jalannya PSU", AKBP Totok Mulyanto, D.S., S.I.K.

Untuk diketahui, terdapat 12 Tempat Pemugutan Suara (TPS) PSU yang tersebar di 7 desa yang ada di Kabupaten TTS tersebut mendapat pengamanan ketat dari personel Polres TTS dan Kodim 1621 TTS.

"Dengan kehadiran personel Polri sebagai unsur pengamanan dibantu aparat TNI bisa memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat dalam pelaksanaan PSU tersebut", pungkasnya. (G)