Bhabinkamtibmas Desa Sepang Ajak Warga Tidak Konsumsi Miras
Tribratanewsntt.com ,- Demi menciptakan dan mewujudkan Kamtibmas yang baik dan stabil harus lah di mulai dari diri sendiri, keluarga maupun di tempat lingkungan kita bekerja dan harus lah selalu memiliki kepekaan dan kepedulian yang tinggi guna tidak terjadinya gangguan Kamtibmas di mana pun berada.
Hal tersebut disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sepang, Polres Manggarai Barat, Brigpol Aloysius saat menyambangi warga binaannya yang ada di Dusun Ndehek, Desa Sepang, Kecamatan Boleng, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Jumat (8/12/2017).
Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas, supaya tetap waspada dengan situasi yang berkembang dan lebih berhati-hati bagi warga yang memiliki kendaraan pribadi, baik berkendara dijalan raya maupun memarkir kendarannya, mengingat pelaku kriminal bisa terjadi dimana saja dan kapan saja.
“Saya himbau agar tidak mengkonsumsi Miras secara berlebihan yang mana merupakan penyebab terjadinya suatu tindak pidana, dan marilah kita sama-sama menjaga situasi Kamtibmas dilingkungan ini agar tetap aman dan terkendali” Ajak Brigpol Alosius.