Birorena Gelar Kegiatan Penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif Satker Jajaran Polda NTT Tahun Anggaran 2025

Birorena Gelar Kegiatan Penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif Satker Jajaran Polda NTT Tahun Anggaran 2025

Tribratanewsntt.com, Kota Kupang - Senin (6/5/2024), bertempat di Hotel Sylvia, Kota Kupang, Birorena Polda NTT menggelar Kegiatan Penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif Satker Polda NTT Tahun Anggaran 2025. Acara ini dibuka oleh Karorena Polda NTT, Kombes Pol. R. Dadik Junaedi Supri Hartono, didampingi Kabagrenprograr Biro SDM Polda NTT.

Dalam kesempatan tersebut, Karorena Polda NTT menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pengemban fungsi perencanaan baik di tingkat Mapolda maupun jajaran Polres atas loyalitas dan dedikasi mereka dalam melaksanakan tugas, khususnya di bidang perencanaan umum dan anggaran pada tahun 2023. "Semoga Allah memberikan kekuatan kepada kita semua untuk menjalankan tugas-tugas yang akan datang dengan baik," harapnya.

Dalam penjabaran Pagu Indikatif Satker Polda NTT T.A. 2025, Birorena Polda NTT mendasari pokok-pokok kebijakan belanja T.A. 2025 sebagaimana rancangan yang telah ditetapkan oleh Srena Polri. Hal ini mencakup kebijakan umum belanja K/L, kebijakan belanja pegawai, belanja barang, dan belanja modal, serta mempertimbangkan hasil evaluasi pelaksanaan anggaran Satker jajaran pada tahun sebelumnya.

Karorena Polda NTT berharap agar dalam penyusunan Pagu Indikatif, semua pihak memperhatikan dan mempedomani hal-hal yang telah disampaikan sebelumnya melalui surat Kapolda NTT. "Dokumen anggaran berupa RKA-K/L Satker yang dihasilkan harus benar-benar dapat mengakomodir dan mendukung tercapainya sasaran yang ditetapkan dalam rencana kerja masing-masing Satker," tambahnya.

Sebagai bagian dari proses penyusunan anggaran, Karorena Polda NTT juga memberikan dukungan peralatan berupa laptop kepada seluruh operator SAKTI Satker Mapolda maupun Polres jajaran Polda NTT. Peralatan ini diserahkan langsung pada acara hari itu untuk meningkatkan kualitas perencanaan, terutama dalam proses penyusunan anggaran Satker.