Bulan Bhakti Gotong Royong, Polda NTT ikut Kegiatan Kerja Bhakti Massal

Bulan Bhakti Gotong Royong, Polda NTT ikut Kegiatan Kerja Bhakti Massal

Tribratanewsntt . com ,- Kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong merupakan upaya menggelorakan semangat gotong royong dan peran aktif masyarakat melestarikan semangat dan jiwa gotong royong yang telah mulai luntur dalam dinamika masyarakat yang modern.

Jumat pagi (28/4/2017) personil Polda NTT melaksanakan kegiatan kerja bhakti massal dalam rangka bukan bhakti gotong royong ditempat-tempat obyek wisata yang ada di kota Kupang seperti di Pantai Namosain, Pantai Teddys, Pantai Ketapang I dan Pasir Panjang.

Selain di tempat wisata personil Polda NTT juga ditempatkan di pasar-pasar guna membersihkan sampah-sampah yang berserakan seperti di pasar Oeba dan Pasar Oesapa.

Tidak hanya dari personil Polda NTT hadir dalam gotong royong tersebut antara lain dari TNI, instansi terkait lainnya serta para mahasiswa dan pelajar yang turut ambil bagian membersihkan sampah-sampah.