Cegah terjadinya kebakaran lahan dan hutan, Satuan Binmas turun dan berikan sosialisasi ke masyarakat
Tribratanewsntt.com – Memasuki musim kemarau, suhu dan cuaca semakin meningkat, hal ini tidak menutup kemungkinan dapat menimbulkan terjadinya kebakaran hutan atau lahan, selain itu adanya kebiasaan masyarakat yang sengaja membakar lahan guna pembukaan lahan baru untuk bercocok tanam, dengan hembusan angin kencang kebakaran tersebut akhirnya tidak terkendali.
Menyikapi hal tersebut, berbagai kegiatan preemtif dilakukan Polres Rote Ndao dan jajarannya dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan ( Karhutla) di seluruh wilayah hukum Polres Rote Ndao.
Seperti yang dilakukan oleh Satuan Binmas Polres Rote Ndao, pagi ini Rabu, (27/09/2017) yang mendatangi warga masyarakat Desa Ingguinak, Kecamatan Rote Barat Laut untuk memberikan sosialisasi tentang pencegahan kebakaran hutan dan lahan.
Kegiatan yang dipimpin oleh KBO Sat Binmas Polres Rote Ndao Aipda Agus Salim bersama dengan staf Binmas ini menyasar warga masyarakat yang sedang melakukan pengolahan ladang. Warga masyarakat yang ditemui di lapangan diberikan himbauan dan pengertian agar dalam membuka lahan jangan sampai melakukan pembakaran, karena hal tersebut dapat membahayakan lingkungan sekitar.
“Saya harapkan bapak mama, saat membuka lahan jangan sampai dengan cara membakar lahan, saat ini cuaca panas, kering, angin lagi, kalau sampai terbakar terus ada angin kencang maka bahaya bagi lingkungan sekitar, “ himbau KBO kepada warga yang ditemui.
Himbauan Aipda Agus Salim ini disambut baik oleh warga Desa Ingguinak, warga akan bersama-sama menjaga alam dan lingkungan sekitar dengan tidak melakukan pembakaran guna pembukaan lahan. Selanjutnya Sat Binmas juga membagikan brosur yang berisi tentang larangan dan himbauan agar jangan membakar lahan, untuk selanjutnya ditempel di pohon-pohon sekitar lahan dan hutan guna sebagai pengingat bagi warga masyarakat.