Kapolres Sumba Timur Turun angsung Salurkan Bansos Polri Tahap Tiga
Tribratanewsntt.com - Polres Sumba Timur kembali membagikan Bantuan Sosial (Bansos) Kapolri kepada masyarakat yang terdampak covid-19, Rabu (19/8/2020). Pembagian tersebut merupakan tahap yang ketiga yang dilakukan Polres Sumba Timur.
Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K. memimpin langsung penyaluran Bansos tersebut. Bersama Kodim 1601 Sumba Timur dan Brimob Subden 3 Den A Pelopor Sumba, bantuan tersebut diantarkan langsung kepada masyarakat kurang mampu sambil melakukan “Patroli Trabas Kamtibmas”.
“Penyaluran Bansos ini untuk mendukung program Kapolri Jenderal Polisi Drs Idham Azis, dalam rangka menjaga ketahanan pangan di tengah masa Pandemi Covid-19,” jelas Kapolres.
Kapolres juga menjelaskan bantuan sosial paket sembako ini dilaksanakan serentak seluruh jajaran Polri, dalam rangka peringati Hari Bhayangkara ke-74 dan dalam rangka perayaan ulang tahun Republik Indonesia ke 75.
“Hari ini kami menyalurkan 500 kg beras kepada warga yang kurang mampu, sambil patroli untuk mengecek langsung situasi kamtibmas,” jelas Kapolres.
“Pendistribusian beras bantuan sosial Polri kepada masyarakat berdasarkan hasil mapping anggota dilapangan terhadap masyarakat yang belum menerima Bansos, dari pemerintah daerah maupun pemerintah pusat,” ujar Kapolres.