Ops Aman Nusa II, Personel Polsek Nagawutung Terus Tingkatkan Patroli Dialogis, Himbauan Kamtibmas dan Protkes

Ops Aman Nusa II, Personel Polsek Nagawutung Terus Tingkatkan Patroli Dialogis, Himbauan Kamtibmas dan Protkes

Dalam upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga masyarakat dan melakukan sosialisasi protokol kesehatan dalam tatanan adaptasi kebiasaan baru dalam memutuskan mata rantai covid-19, Polsek Nagawutung dengan mengedepankan Bhabinkamtibmas dan Satuan Samapta Polsek Nagawutung, dengan metode sambang dan patroli dialogis kepada warga.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Kanit Samapta Polsek Nagawutung Bripka Yufrizal Ibrahim dan Kasium Bripka Dedy Pah yang menyambangi warga di Desa Dua Wutun Kecamatan Nagawutung Kabupaten Lembata.

Kanit Samapta Bripka Yufrizal menjelaskan bahwa dalam kesempatan sambang tersebut dia menghimbau warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban serta berperan aktif dalam segala kegiatan termasuk menerapkan pola hidup sehat dalam tatanan adaptasi kebiasaan baru kepada warga binaan.

“Dalam tatanan adaptasi kebiasaan baru tentunya masyarakat tetap dituntut untuk memperhatikan protokol kesehatan untuk kesehatan bersama yaitu saat beraktifitas selalu menggunakan masker, menjaga jarak, hindari kerumunan serta sering mencuci tang sesudah atau sebelum beraktifitas”, lanjutnya.

Menurut Kapolsek Nagawutung IPDA Akhmad Peuohaq, S.Pd., S.H., saat dikonfirmasi hal ini bertujuan untuk mendisiplinkan warga agar menggunakan masker serta mentaati peraturan protokol kesehatan supaya terhindar dari wabah covid-19.

“Sambang ini rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan seluruh Personel Polsek Nagawutung kepada warga, agar terus menjaga kesehatan dengan rajin mencuci tangan, lakukan sosial distacing, physical distacing dan selalu menggunakan masker serta diam diri dirumah selama tidak ada kepentingan,”ujar Kapolsek.