Peringati Hari Kartini, Polwan Sumba Timur Laksanakan Anjangsana ke Panti Asuhan
Tribratanewsntt.com,- Menyambut Hari Kartini, yang jatuh pada tanggal 21 April 2017, jajaran Polwan Polres Sumba Timur melaksanakan kegiatan sosial berupa anjangsana.
Jumat (21/04/17), siang kegiatan anjangsana dilaksanakan di panti asuhan Kristen Prailiu, kegiatan dipimpin oleh Wakapolres Sumba Timur Kompol Saltial Rini didampingi oleh Kasat Lantas Berry Nathanie, SH dan Pakor Polwan Ipda Magdalena Kotten.
Kasat Tahti Ipda Magdalena Kotten sebagai pakor polwan menjelaskan bahwa “ kegiatan sosial seperti ini dilakukan untuk mendekatkan Polisi dengan masyarakat dan sebagai salah satu program Kapolres Sumba Timur yaitu Polisi peduli masyarakat,” Kata Ipda Magdalena.
“ makna dar peringatan hari Kartini adalah kita harus mempunyai kepribadian yang kokoh karena dibalik suksesnya sebuah keluarga ada seorang perempuan yang kuat,dan tabah memikul beban sebagai seorang istri, seorang ibu dan seorang penolong. Sebagai Polwan kita harus mempunyai jiwa seperti itu, “ ujarnya
Dalam kegiatan tersebut Ipda Magdalena menyerahkan secara simbolis bantuan kepada pengurus panti.