Polres Sumba Barat Amankan Ratusan Liter Miras Lokal

Polres Sumba Barat Amankan Ratusan Liter Miras Lokal
Tribratanewsntt.com,-Perintah untuk melaksanakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (K2YD) dari Kapolres Sumba Barat AKBP Muhamad Erwin terus dilakukan secara berkelanjutan oleh seluruh jajaran Polsek yang ada di wilayah hukum Polres Sumba Barat, khususnya jelang Perayaan Hari Natal 2017 dan Pergantian Tahun Baru 2018. Dan hari ini Senin (06/11/2017), kembali jajaran Polsek Umbu Ratu Nggay gelar operasi K2YD untuk yang kedua kalinya dalam 1 (satu) hari, setelah sebelumnya mereka gelar operasi pada pukul 06.00 Wita pagi tadi. Dimulai pukul 10.00 Wita, gelar operasi K2YD kedua kembali dilakukan masih di lokasi yang sama yaitu di depan Mako Polsek Umbu Ratu Nggay Jalan Lintas Waikabubak – Waingapu. Dengan menitik beratkan sasaran operasi pada minuman keras (miras), senjata tajam (sajam/parang) dan knalpot racing serta kelengkapan sepeda motor yang lain, giat operasi K2YD ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Umbu Ratu Nggay Iptu Selef E. Katu bersama anggota Polsek Umbu Ratu Nggay. Pada gelar operasi K2YD kali ini, Iptu Selef E. Katu dan anggota berhasil mengamankan minuman keras (miras) sejumlah 90 liter miras jenis Moke milik EL, 30 liter miras jenis Peci milik JUS dan 120 liter miras jenis Peci milik DP serta 100 liter miras jenis Peci milik 3 orang inisial YKR, CAN dan JM, dimana total minuman keras yang berhasil diamankan adalah sejumlah 340 liter.  Kapolres AKBP Muhamad Erwin sangat mengapresiasi kesuksesan gelar operasi K2YD jajaran Polsek Umbu Ratu Nggay.