Polsek Rote Barat Daya Rutin Beri Sosialisasi Kamtibmas di Sekolah
Tribratanewsntt.com - Kepolisian Sektor Rote Barat Daya rutin kunjungi sekolah-sekolah guna memberikan sosialisasi tentang kamtibmas.
Dipimpin oleh Kanit Bimas Polsek Rote Barat Daya Bripka Bendry Haning mengunjungi Sekolah Menengah Pertama Negeri SATAP DERANITAN di Desa Dolasi, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (15/10/2019).
Kedatangan personel Polsek Rote Barat Daya untuk mensosialisasikan tentang aksi Anti Hoax dan Anti Kekerasan Demo serta mengajak seluruh generasi muda untuk memerangi Hoax yang sudah semakin merajalela.
“Di zaman yang semakin canggih ini seluruh informasi dengan mudah dapat diakses hanya dengan melalui handphone, baik yang bersifat positif maupun yang negatif begitu mudahnya untuk didapatkan, tak terkecuali informasi Hoax, “ tutur Bripka Bendry.
Anak remaja terutama di usia pelajar adalah generasi yang sangat rentan terhadap pergaulan lingkungan yang tidak benar dan sangat mudah percaya akan informasi yang belum tentu pasti akan kebenarannya, imbuh Bripka Bendry.
Untuk itu diharapkan kepada para pelajar agar sharing sebelum share, dan yang lebih penting adalah mencari akan kebenarannya serta kepastian informasi yang didapat.
“Kroscek kebenaran informasi tersebut sebelum dishare ke media sosial supaya tidak terjadi Hoax sehingga merugikan diri sendiri dan orang lain,” imbuhnya.
Selain sosialisasi tentang Hoax, materi tentang anti demo anarkis pun disampaikan. Hal ini menyikapi berbagai kejadian demonstrasi yang terjadi di beberapa wilayah yang turut melibatkan para pelajar.
"Mari kita berperan ikut menjaga keamanan NKRI, persatuan dan kesatuan bangsa ini lebih penting dari apapun, apabila ada yang ingn menyampaikan aspirasi gunakan dengan baik dan benar, jangan terpancing dengan hal-hal yang tidak benar, “ himbau Bripka Bendry.
Sementara itu WS Kapolsek Rote Barat Daya IPDA Jacob S. Bessie membenarkan akan kegiatan yang dilakukan oleh anggotannya, dikatakanya bahwa kegiatan ini rutin dilakukan guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif khususnya di wilayah Kecamatan Rote Barat Daya menjelang pelantikan Presiden Republik Indonesia.
“Kita harapkan kegiatan ini akan efektif untuk merangkul seluruh lapisan masyarakat, hari ini kita galang para pelajar, selanjutnya kedepan akan dilakukan kegiatan yang sama dengan sasaran seluruh warga masyarakat, “ jelas IPDA Jacob.
Kepala Sekolah SMP Negeri SATAP DERANITAN bersama para Guru – Guru mengucapakan terima kasih dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Pihak Polsek Rote Barat Daya. Diharapkan dengan kunjungan tersebut dapat berguna bagi perkembangan dan tingkah laku para siswa – siswi dan mengharapkan agar kegiatan ini terus dilaksanakan.