Sambut Hari Bhyangkara ke-73, Polres Belu Gelar Olahraga Bersama

Sambut Hari Bhyangkara ke-73, Polres Belu Gelar Olahraga Bersama

Tribratanewsntt.com - Menyambut hari Bhayangkara ke-73, 1 Juli 2019 mendatang, Kepolisian Resor Belu dan jajaran TNI kembali menunjukkan kekompakannya dengan melaksanakan olahraga bersama, jumat (28/6/2019) lalu.

Olahraga bersama ini dipimpin langsung Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K.,M.Si dan Dandim 1605 Belu Letkol Inf. Ari Dwi Nugroho dan dikuti oleh personrl Polres Belu, Brimob Atambua, Kodim 1605 Belu, Yon Raider Sus 744/SYB, Satgas Pamtas RI-RDTL Yon 408/SBH, Subden Pom IX Udayana Belu serta Bhayangkari dan Persit.

Acara diawali dengan apel bersama kemudian dilanjutkan dengan jalan santai yang dilepas oleh Kapolres Belu dan Dandim Belu, didampingi sejumlah pejabat utama Polri dan TNI lainnya.

Berbaur bersama, keluarga besar TNI Polri di tapal batas RI-RDTL ini melaksanakan jalan santai mengitari jalan protokol kota Atambua dan finish kembali di Mako Polres Belu.

Selepas jalan santai, kegiatan dilanjutkan dengan tebe NKRI, goyang meti key dan senam zumba serta pemeriksaan kesehatan gratis oleh tim medis dari Klinik Kimia Farma Atambua.

Kapolres Belu AKBP Christian Tobing mengungkapkan, selain menyambut hari Bhayangkara, momen (olahraga bersama) ini di gelar untuk menjaga kekompakan dan lebih meningkatkan persaudaraan antar sesama penjaga garis perbatasan.

”Tentunya momen hari Bhayangkara, langsung dimanfaatkan dengan menggelar kegiatan ini yang tujuannya meningkatkan persaudaraan serta terjalin komunikasi yang baik antara sesama Pimpinan Kesatuan dan sesama anggota” kata Kapolres Belu.

“Dan dengan dibangunnya sinergitas yang kuat, setiap ada persoalan-persoalan yang sulit diselesaikan, akan lebih muda kita selesaikan dengan komunikasi yang baik antar pimpinan dan antar anggota di lapangan”tutup Kapolres Belu.