Subsatgas Brimob Ops Ketupat Turangga 2023 Lakukan Patroli di Sekitar Kota Kupang

Subsatgas Brimob Ops Ketupat Turangga 2023 Lakukan Patroli di Sekitar Kota Kupang

Tribratanewsntt.com - Anggota Polda NTT yang terlibat dalam Subsatgs Brimob Operasi Ketupat Turangga 2023 menggelar Patroli di sekitar Kota Kupang guna memantau aktivitas masyarakat, Rabu (19/4/2023).

Kali ini 11 personel Subsatgas Brimob dengan menggunakan satu Unit Mobil Barracuda dan satu Unit Mobil Multifungs melakukan patroli untuk memantau kawasan keramaian dalam rangka ciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Kasubsatgas Wanteror Ipda Simon Hedo yang memimpin patroli ini menyampaikan bahwa, patroli dilakukan untuk memantau situasi kamtibmas dan antisipasi aksi kriminalitas serta mengimbau masyarakat yang beraktifitas.

"Patroli pemantauan ini dilakukan di sejumlah tempat yakni mulai dari Alun-alun Kantor Walikota Kupang, Masjid Muhhammadiyah Kupang, Lippo Plaza Kupang, Masjid Ldii Sikumana Kupang dan Masjid Raya Fontein Kupang", ujar Ipda Simon Hedo.

Dalam kegiatan ini, anggota Subsatgas Brimob memberikan pengamanan dan memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga Kamtibmas.

Dengan kehadiran anggota Polri, diharapkan masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktifitas.