Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda NTT Gelar Bhakti Sosial di Desa Limbu Kambe dan Desa Mangga Nipi
Tribratanewsntt.com, Sumba Barat Daya - Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda NTT mengadakan kegiatan Bhakti Sosial berupa pemberian air mineral/air bersih hasil ionisasi dari mobil Water Treatment kepada masyarakat di lokasi TKP pembunuhan dan pembakaran rumah di Desa Limbu Kambe dan Desa Mangga Nipi, Kecamatan Kodi Utara, Kabupaten Sumba Barat Daya. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (26/7/2024).
Kegiatan Bhakti Sosial ini dipimpin oleh Wadanyon C Pelopor AKP Antonio Cortereal, S.H. bersama Danki 1 Batalyon C Pelopor IPTU Jahya M. Lima, S.H., M.H., dan Paops Kompi 1 Yon C Pelopor Ipda Jack Dapa Langa. Mereka tiba di Mapolsek Kodi Utara dan melaksanakan koordinasi dengan Kapolsek Ipda Victor Hendra Nana, S.H., tentang pelaksanaan kegiatan Bhakti Sosial bersama anggota Polsek di wilayah hukum Polsek Kodi Utara.
Selanjutnya, bersama anggota Polsek dan Kapolsek Kodi Utara, mereka berangkat menuju lokasi pertama Bhakti Sosial di Desa Limbu Kambe. Tiba di lokasi, mereka mendistribusikan air RO kepada sekitar 50 warga masyarakat yang terdampak oleh pembunuhan dan pembakaran rumah. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Kodi Utara Ignatius Dodok, S.E., anggota Pol PP, dan tokoh masyarakat setempat. Kegiatan diawali dengan pemasangan tenda dinas guna mendukung kelancaran Bhakti Sosial.
Setelah selesai di Desa Limbu Kambe, tim bergerak ke lokasi kedua di Desa Mangga Nipi dan langsung mendistribusikan air minum bersih RO kepada sekitar 100 warga masyarakat setempat.
AKP Antonio Cortereal, S.H., menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda NTT terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan, khususnya di daerah yang terdampak oleh kejadian tragis seperti ini. Kami berharap, bantuan air bersih ini dapat sedikit meringankan beban warga dan memberikan manfaat yang nyata bagi mereka.”
Camat Kodi Utara, Ignatius Dodok, S.E., juga menyampaikan ucapan terima kasihnya, “Kami sangat berterima kasih kepada Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda NTT atas bantuan air bersih yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat kami. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.”
Dengan terlaksananya kegiatan Bhakti Sosial ini, diharapkan masyarakat yang terdampak dapat merasakan manfaat langsung dari bantuan yang diberikan serta meningkatkan solidaritas dan kerja sama antara aparat keamanan dan masyarakat.