Berprestasi, Kapolda NTT Beri Reward kepada Anggota

Berprestasi, Kapolda NTT Beri Reward kepada Anggota

Tribratanewsntt.com ,- Kepala Kepolisian Derah Nusa Tenggara Timur (Kapolda NTT) Irjen Pol. Drs. Hamidin memberikan penghargaan kepada beberapa orang personel Polda NTT, Senin (17/2/20).

Beberapa orang anggota Polda NTT ini diberikan penghargaan berupa Pin Emas, Pin Perak, Pin Perunggu, Piagam penghargaan Kapolri serta kenaikan pangkat luar biasa disela-sela upacara bulanan.

Kapolda NTT mengatakan bahwa pemberian penghargaan kepada anggota Polri Polda Nusa Tenggara Timur atas prestasi dalam melaksanakan tugas Kepolisian dalam pemilihan Polisi teladan/role model sebagai penggerak revolusi mental dan pendorong tertib sosial di ruang publik tahun 2019.

“Kenaikan pangkat ini tidak hanya di Polda NTT, diberbagai provinsi juga diberikan hal serupa dalam rangka prestasi dan inovasi dalam rangka pelayanan kepada masyarakat. Penghargaan ini diberikan kepada anggota Polri yang bertugas melebihi panggilan tugasnya. Contohnya ada anggota Polisi di Lembata yang membantu persalinan seorang ibu di Pos Polisi” jelas Kapolda NTT Irjen Pol. Hamidin.

Beberapa anggoata yang menerima penghargaan yakni AKBP Drs. Muhamad Arsyad, mendapat penghargaan berupa Pin Emas dan Piagam Penghargaan Kapolri; AKBP Rishian Krisna Budhiaswanto, S.H., S.I.K., M.H. mendapat penghargaan berupa Pin Perak Dan Piagam Penghargaan Kapolri; dan AKBP Satrya Perdana Panuntung Tarung Binti, S.I.K., mendapat penghargaan berupa pin perunggu dan piagam penghargaan Kapolri.

Selain itu anggota yang diberikan penghargaan karena berprestasi antara lain Aipda Udin Abdullah Ps. Kapolsubsektor Ile Ape Polres Lembata dan Bripka Socherman Eduard Ba Polsubsektor Ile Ape Polres Lembata berupa Kenaikan Pangkat Luar Biasa (KPLB) dan piagam penghargaan Kapolri, dimana bintara tersebut berhasil membantu persalinan seorang ibu an. Rosalia Hermina Susila Watimuan.

Satu orang anggota dari Polres sabu Raijua Brigpol Alvred Nicodemus Dimu juga mendapatkan Kenaikan Pangkat Luar Biasa  (KPLB) dan piagam penghargaan Kapolri karena berhasil menyelamatkan nyama seorang bayi berusia 9 bulan yang terlepas dari gendongan ibunya dan terjatuh ke laut

Pada kesempatan itu juga Kapolda NTT memberikan Kenaikan pangkat kepada para Perwira Polri TMT 01 februari 2020 dari Kompol menjadi AKBP yakni Kompol Muhammad Saleh dan Kompol Vit. Nggoang H. Sobak, sedangkan kenaikan pangkat dari AKP ke Kompol yakni AKP Yapson Apolos Piet Pah, kenaikan pangkat dari iptu menjadi AKP yakni IPTU Kornelis Fai dan kenaikan pangkat Aiptu menjadi IPDA yakni Aiptu Ildefonso Da Kosta Junior. (N)