Kapolda NTT Terima Tim Pengumpulan Data Primer Wilayah Pos Lintas Batas RI-RDTL dari SSDM Polri di Mapolda NTT
Tribratanewsntt.com - Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum menerima Tim SSDM Polri dalam rangka pengumpulan data primer wilayah Pos Lintas Batas Negara PLBN RI-RDTL, bertempat di Mapolda NTT, Rabu (10/3/2021) pagi.
Kegiatan yang dilaksanakan di ruang kerja Kapolda NTT ini, tampak hadir Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Ama Kliment Dwikorjanto, M.Si dan Karo SDM Polda NTT Kombes Pol Wisnu Widarto, S.I.K.
Sementara Tim SSDM Polri yang dipimpin oleh Anjak Utama Ro Jianstra SSDM Polri Brigjen Pol Drs. Sri Eko Pranggono beserta anggota antara lain, Kaurtu Rojianstra SSDM Polri Kompol Haris Prananto, Ps.Pamin Subbgaren Rojianstra SSDM Polrip Iptu Andhi Puspa Nugraha, S.T.K, S.I.K dan Bripda Nor Heti Lutfia.
Ketua Tim dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolda NTT atas dukungannya sehingga Tim SSDM Polri dapat melaksanakan kegiatan Pengumpulan data primer di wilayah Hukum Polda NTT tepatnya di Pos Lintas Batas Negara PLBN.
Ia juga menyampaikan bahwa antusias masyarakat menyambut baik kehadiran Tim di wilayah Lintas Batas serta berterima kasih akan kehadiran TNI POLRI di perbatasan RI-RDTL baik yang di Pos Lintas Batas Motain maupun di Napan.
Selain itu juga disampaikan bahwa program SDM Polri dalam memenuhi kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat khususnya di Wilayah Perbatasan antara lain adanya kuota khusus dalam penerimaan Personel Polri yang memprioritaskan anak - anak di perbatasan.
"Satat kegiatan perbatasan, kita juga juga melakakukan pembagian masker kepada warga masyarakat setempat", ucap Brigjen Pol Drs. Sri Eko Pranggono.
Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum pada kesempatan itu, mengucapkan terima kasih atas kegiatan yang telah dilakukan oleh Tim SSDM Polri.
"Kepada Tim SSDM Polri, saya selaku Kapolda NTT mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pelaksanaan tugasnya di wilayah perbatasan dan hasil dari pelaksanaan pengumpulan data ini akan kita (Polda NTT) tindaklanjuti", tandas Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum.