Kapolres Sumba Timur Buka Pasar Murah Selama Bulan Ramadhan 1440 Hijriah
Tribratanewsntt.com - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, S.H., M.H., membuka pasar murah selama bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah, Bazar Ramdhan di Jalan Piere Tandean samping Mesjid Agung, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (10/5/2019) sore.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Imam mesjid Agung Al-Jihad Kota Waingapu, H. Alwi Bin Hasyim Algadrie, Kepala Perum Bulog Su Drive Waingapu Sawaludin Susanto, Para Tokoh Masyarakat, Para Imam Mesjid, Tokoh agama dan umat muslim.
Hal ini disampaikan oleh Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol. Jules Abraham Abast, S.I.K., saat dikonfirmasi, Sabtu (11/5/2019) pagi.
"Pasar murah tersebut diadakan dengan tujuan untuk menyediakan sembako murah selama bulan ramadhan bagi masyarakat yang kurang mampu,” ucap Kombes Pol. Jules Abraham Abast, S.I.K..
"Adanya pasar murah tersebut atas kerja sama Polres Sumba Timur bersama pihak Bulog Subdrive Waingapu dan remaja La Tahzan serta pengurus mesjid Agung Al Jihad Waingapu", pungkasnya. (G)