KAWAL MEGA PROYEK PEMERINTAH, KAPOLSEK KAKULUK MESAK BELU CEK PENGEMBANGAN BENDUNGAN ROTIKLOT

KAWAL MEGA PROYEK PEMERINTAH, KAPOLSEK KAKULUK MESAK BELU CEK PENGEMBANGAN BENDUNGAN ROTIKLOT

Tribratanewsntt.com ,- Salah satu tugas Polri sesuai dengan Program pemerintah Presiden Jokowi yakni mengawal perekonomian dan pembangunan di daerah-daerah. Jaminan keamanan dan penegakan hukum menjadi kunci penting mengawal kebijakan-kebijakan pemerintah seperti proyek-proyek besar yang melibatkan anggaran negara.

Menindak lanjuti hal tersebut, Kapolsek Kakuluk Mesak Resor Belu Iptu Ketut Setiasa, SH, pada kamis (2/2/17) sekitar pukul 09.00 wita,mendatangi bendungan Rotiklot yang kini masih dalam taraf pembangunan.

Sesuai dengan data yang dihimpun oleh Kapolsek Kakuluk Mesak saat tatap muka dengan Manager bagian pekerjaan galian dan penataan tanah, menjelaskan bahwa pengembangan Bendungan Rotiklot yang ada di desa Fatuketi, kec. Kakuluk Mesak ini, telah mencapai 41,5 %.

Lebih lanjut, Manager menjelaskan bahwa pengerjaan Bendungan ini sementara terhambat akibat curah hujan yang tinggi yang menyebabkan susahnya kendaraan truk pengangkut material, untuk masuk keluar kawasan proyek, akibat derasnya arus air yang menggenangi lokasi proyek.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Kakuluk Mesak menghimbau kepada kontraktor ataupun pekerja agar tidak segan-segan melapor apabila menemui hambatan/kendala selama pengerjaan bendungan ini khususnya yang berkaitan dengan kamtibmas.

Untuk diketahui, pembangunan (groundbreaking) Bendungan Rotiklot,  di Desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dimulai pengerjaannya pada awal tahun 2016, yang ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Presiden RI Joko Widodo, Senin (28/12/16).