Ketua Bhayangkari Daerah NTT Beri Tali Asih Warakawuri dan Yatim Piatu
Tribratanewsntt.com , - Ketua Bhayangkari Daerah Nusa Tenggara Timur Ny. Julachmi Hamidin melakukan tatap muka dengan dengan pengurus Bhayangkari Cabang Rote Ndao di aula Bhayangkari Polres Rote Ndao, Jumat (20/3/20).
Acara tatap muka ini diawali dengan sambutan Bhayangkari Cabang Rote Ndao Ny. Sicca Bambang Hari Wibowo, kemudian dilanjutkan sambutan Ketua Bhayangkari Daerah NTT.
Tatap muka ini dihadiri juga oleh Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari NTT Ny. Irma Tavip Yulianto dan Ketua Seksi Kebudayaan Bhayangkari NTT Ny. Indah Iroth Laurens, Ketua Seksi Ekonomi Bhayangkari NTT Ny. Andrie Andreas dan Ketua Seksi Sosial Bhayangkari NTT Ny. Kiki Daryono serta ibu-ibu Bhayangkari Cabang Rote Ndao.
Kegiatan Bhayangkari ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan kunjungan kerja Kapolda NTT dan Ketua Bhayangkari Daerah NTT di wilayah hukum Polres Rote Ndao.
Dalam sambutannya, Ketua Bhayangkari Daerah NTT Ny. Julachmi Hamidin mengatakan bahwa melalui kegiatan ini dapat mempererat tali silahturahmi pengurus daerah dan pengurus cabang.
“Maksud dan tujuan dilakukan kunjungan kerja ini adalah untuk melihat situasi dan kondisi kerja organisasi serta perkembangan dan kemajuan organisasi Bhayangkari di lingkungan Bhayangkari Cabang Rote Ndao " ucap Ny. Julachmi Hamidin.
Keberadaan Bhayangkari dan Yayasan Kemala Bhayangkari sangat dibutuhkan dalam mendukung Polri saat ini untuk menjalankan misinya sebagai pemelihara Kamtibmas.
"Ibu-ibu wajib menjaga nama baik keluarga maupun institusi Polri,” katanya.
Maraknya isu corona akhir-akhir ini, Ketua Bhayangkari NTT meminta anggotanya agar selalu memperhatikan kebersihan dan memulai pola hidup sehat.
Tatap muka berlangsung dengan suasana yang sangat akrab, selanjutnya tatap muka diisi dengan memberikan bantuan berupa tali asih kepada Warakawuri dan anak yatim piatu.
Selain itu juga dilaksanakan pengecekan administrasi Yayasan Kemala Bhayangkari dan meninjau Taman Kanak-kanak Kemala Bhayangkari Sumba Barat. (N)