PASCAWINDU (40 TAHUN) POLSEK MIOTIM LAKSANAKAN INI

PASCAWINDU (40 TAHUN) POLSEK MIOTIM LAKSANAKAN INI

Tribatanewsntt - Bertempat di Geraja Paroki St. Arboldus Janssen Jak, Desa Tunoe, Kec. Miomaffo Timur Kab. TTU Anggota Polsek Miomaffo Timur melaksanakan pengamanan rangkaian kegiatan Misa Syukur Pancawindu (40 tahun) hidup membiara Sr. Marianne,SSpS. Selasa (11/09). Kegiatan tersebut mendapatkan pengamanan dan pengawalan yang ketat dari Polsek Miomaffo Timur di bawa pimpinan IPDA GUSTAF S.NDUN selaku kapolsek . pada pelaksanaan kegiatan tersebut personil polsek juga pengaturan lalu lintas yang ditempatkan di berbagai titik lokasi sepanjang rute mengingat banyak masyarakat yang hadir pada misa syukur tersebut.

Di tambahkan bahwa pihaknya telah menempatkan personil di simpul-simpul jalan untuk melaksanakan pengawalan, pengamanan dan pengaturan lalu lintas, agar tercipta keamanan dan kelancaran lalu lintas serta memberikan rasa aman, nyaman kepada peserta lomba, maupun masyarakat pengguna jalan lain agar tercipta situasi yang kondusif sesuai harapan masyarakat. Sampai selesai kegiatan tersebut mendapat pengamanan terbuka dan tertutup dari kedua polsek tersebut berjalan aman lancar dan tertib.