Patroli Berkendaraan, Personel Ditsamapta Polda NTT Imbau Prokes Kepada Warga Masyarakat

Patroli Berkendaraan, Personel Ditsamapta Polda NTT Imbau Prokes Kepada Warga Masyarakat

Tribratanewsntt.com - Personel Ditsamapta Polda NTT menggunakan mobil patroli berkeliling mengingatkan warga untuk tetap selalu mematuhi protokol kesehatan dengan wajib menerapkan 5M, (Mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas keluar rumah) di wilayah Kota Kupang, Minggu (22/8/2021).

Menggunakan mobil patroli yakni, satu unit R4 UPRC, satu unit R4 RAISA dan empat unit R2 UPRC personel Ditsamapta bersama Bintara Remaja berkeliling mensosialisasikan dan mengingatkan warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan khususnya penggunaan masker melalui pengeras suara.

Pada patroli kali ini, Personel Ditsamapta Polda NTT juga menyambangi tempat yang rawan terjadinya kerumunan seperti di SPC Kupang, depan BRI Fontein, Terminal Kupang dan Pertokoan seputaran Oesapa.

Kegiatan yang dipimpin Aiptu Rikardus Allen Farchy dan didampingi oleh Aipda Dirk Ferdinand Paa ini bertujuan untuk mengingatkan warga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi covid-19.

"Kita berkeliling untuk memberikan imbauan Prokes agar masyarakat tetap memakai masker dan kegiatan masyarakat agar tidak berkerumun untuk mencegah penyebaran Covid-19,” kata Aiptu Rikardus Allen Farchy.

"Kita juga melakukan pemberian teguran terhadap pelanggar prokes yang masih didominasi oleh warga yang tidak menjaga jarak dan memakai masker", tutupnya.