Personel Polsek Waigete Amankan Kegiatan Operasi Pasar Minyak Tanah

Personel Polsek Waigete Amankan Kegiatan Operasi Pasar Minyak Tanah

Tribratanewsntt.com - Personel Polsek Waigete, Polres Sikka melaksanakan pengamanan kegiatan operasi pasar minyak tanah yang bertempat di Pasar Waigete, Desa Egon, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (14/2/2019) kemarin.

Operasi pasar minyak tanah ini dalam rangka menjaga kestabilan harga dan ketersediaan minyak tanah, yang diselenggarakan oleh tim Pengawasan Bahan Bakar Minyak (BBM) Kab. Sikka bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TIPD) Kab. Sikka, yang langsung di bawah Koordinator Bagian Ekonomi Pemda Sikka.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kabag Ekonomi Drs. Ec. Bajo Karolus Boromeus, Kasubag Pangan dan Perdagangan Alexander Yanto Supriyadi, S.E., Tim Pengawas BBM dan TPID Kab. Sikka serta perwakilan dari agen minyak tanah PT. Bolawolon.

Kaposek Waigete Iptu Siprianus Raja mengatakan pengamanan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadi kelangkaan dan menstabilkan harga Minyak Tanah di wilayah Kab. Sikka.

Lanjutnya, Kami juga melakukan pengamanan yang bersifat preventif untuk menghindari tindakan-tindakan anarkis serta tidak segan-segan menindak secara hukum apabila menemukan adanya oknum-oknum yang melakukan kecurangan terkait dengan suplai BBM minyak tanah.

"Kegiatan ini untuk seluruh masyarakat konsumen wilayah Kec. Waigete  dengan operasi pasar minyak tanah yang akan berlangsung selama empat hari dengan titik lokasi berbeda antara lain, pada tanggal 14 Februari 2019 bertempat di Pasar Waigete, 15 Februari 2019 bertempat di Pasar Wairkoja, 16 Februari 2019, bertempat di Pasar Lekebai dan 19 Februari 2019, bertempat di Pasar Alok Maumere", pungkasnya,