Tim Vaksinator Biddokes Polda NTT Sasar Masyarakat Tenau Beri Vaksin Booster

Tim Vaksinator Biddokes Polda NTT Sasar Masyarakat Tenau Beri Vaksin Booster

Tribratanewsntt.com,- Biddokkes Polda NTT melaksanakan kegiatan vaksinasi di Balai Karantina Pertanian Kelas  1A Tenau, Selasa (15/2/22).

Antusias masyarakat mengambil bagian dalam kegiatan vaksinasi ini terlihat dari target 100 orang untuk hari ini, hingga siang terdata 80 orang yang sudah mengikutinya.

Di kegiatan tersebut Biddokkes Polda NTT mengerahkan 12 orang tenaga vaksinator yang dipimpin oleh Iptu Wahid Wayudi.

"Pelaksanaan Vaksinasi ini dilaksanakan dalam rangka mendukung pemerintah untuk mengakselerasi pelaksanaan vaksinasi nasional agar segera mencapai kekebalan komunal atau herd imunnity dalam menghadapi pandemi covid-19"ujar Iptu Wahid Wahyudi.

Dikesempatan tersebut Iptu Wahid Wahyudi juga menyampaikan pesan kepada masyarakat agar selalu mentaati protokol kesehatan. 

"Meskipun sudah divaksin, protokol kesehatan tetap menjadi yang utama. Mulai dari memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan-kerumunan yang tidak perlu", pesannya.

Berdasarkan data yang diterima, jumlah peserta vaksinasi sebanyak 80 orang ini merupakan lanjutan dari tahap II yakni Booster dengan jenis vaksin astra dan pfizer.

Kegiatan berlangsung aman dan tertib dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai Covid -19.