Antisipasi Kelangkaan Minyak Goreng, Tim Patroli Ditsamapta Polda NTT Beri Imbauan Ini
Tribratanewsntt.com,- Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Ditsamapta Subdit Gasum Polda NTT melaksanakan kegiatan patroli siang di seputaran Kota Kupang, Selasa (22/2/22).
Kegiatan patroli siang ini, Ditsamapta Polda NTT mengerahkan 10 orang personel yang dipimpin oleh Aiptu I Dewa Wibawa. Adapun sasaran Patroli kali ini yaitu tempat keramaian dan masyarakat di wilayah Kelurahan Kuanino, kecamatan Kota Raja.
Saat mendatangi pertokoan kuanino, petugas patroli bertemu dan berdialog dengan humanis dengan beberapa tukang parkir di wilayah pertokoan tersebut.
Kepada juru parkir, tim patroli meminta untuk meningkatkan pemantauan terhadap para pelaku tindak pidana curanmor dan pencurian helm di tempat parkir yang saat ini lagi marak terjadi.
"Kami minta agar petugas parkir waspada terhadap kendaraan yang sedang ditinggal pemilik untuk aktivitas belanja dipertokoan. Sampaikan kepada pengunjung yang datang di pertokoan kuanino tetap mentaati prokes covid 19 guna menekan penyebaran virus covid 19 yang belakangan hari ini masyarakat kota kupang yang terpapar covid 19 sudah banyak"ujar Aiptu I Dewa Wibawa.
Tim patroli juga meminta kepada tukang parkir apabila ditemukan hal hal yang mengganggu kamtibmas diwilayah pertokoan kuanino dapat segera melaporkan ke kantor kepolisian terdekat atau menghubungi call center 110 Polda NTT.
Anggota Patroli juga mengimbau kepada masyarakat yang berada di pertokoan Kuanino untuk selalu menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas diruang publik.
“Kami juga mengimbau agar menjaga (mengunci) kendaraan bermotor sehingga dapat menghindari terjadinya curanmor yang sedang marak terjadi di kota kupang saat ini. Selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara motor yakni memakai helm kemudian melengkapi segala kelengkapan kendaraan baik administrasi maupun kelengkapan lainya serta kecepatan berkendara saat siang maupun pada malam hari,kurangi kecepatan agar selamat sampai kerumah”ambahnya.
Tim juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati menghadapi segala kemungkinan yang akan terjadi selama musim hujan saat ini.
Terkait kelangkaan minyak goreng di kota Kupang, tim patroli juga meminta para penjual sembako untuk mengantisipasi penimbunan dan kekhawatiran serta kepanikan masyarakat dalam membeli kebutuhan minyak goreng agar dapat menjelaskan dengan baik.
"Kami akan awasi kelangkaan minyak goreng ini dan diimbau kepada para pelaku pasar untuk tidak mencari keuntungan yang berlebihan,”tandasnya.