Asik Konsumsi Miras, Sekumpulan Remaja Dibubarkan Personel Raimas Ditsamapta Polda NTT

Asik Konsumsi Miras, Sekumpulan Remaja Dibubarkan Personel Raimas Ditsamapta Polda NTT

Tribratanewsntt.com - Asik konsumsi minuman keras (Miras), sekumpulan Remaja dibubarkan paksa Personel Raimas Ditsamapta Polda NTT di Teluk Kupang, Kelapa Lima, Kota Kupang, Senin malam (11/10/2021). Langkah ini dilakukan sebagai upaya menciptakan stabilitas keamanan.

Para remaja ini ditemukan Personel Raimas saat melaksanakan kegiatan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KYRD) di wilayah Kota Kupang.

Patroli ini dipimpin oleh Danton Raimas Ipda Timothy Torro Ignatius Paskah Boseke S.Tr.K didampingi oleh Bripka Dicson H. Lay.

Danton Raimas Ipda Timothy Torro Ignatius Paskah Boseke S.Tr.K bersama anggota menemukan beberapa renaja sedang asik mengkonsumsi minuman beralkohol tepatnya di Teluk Kupang.

Atas kejadian itu, Danton Raimas bersama anggota memberikan imbauan kepada para remaja agar membubarkan diri untuk pulang ke rumah masing-masing sebelum larut malam.

Dalam kesempatan itu Ipda Timothy Torro Ignatius Paskah Boseke S.Tr.K menyampaikan beberapa pesan kamtibmas kepada para remaja agar tidak mengkonsumsi minuman yang memabukan, karena miras itu kerap menjadi pemicu terjadinya gangguan Kamtibmas.

Mereka kita berikan teguran dan berharap perbuatannya tidak diulangi lagi serta diminta patuh protokol kesehatan,” terangnya.

"Kita berharap agar para remaja untuk dapat selalu berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar lingkungan tempat tinggal masing-masing agar tercipta kamtibmas yang kondusif", pungkasnya.