Bhabinkamtibmas Rinbesi NTT Minta Warga Waspadai Aksi Penipuan Berkedok Petugas Sensus

Bhabinkamtibmas Rinbesi NTT Minta Warga Waspadai Aksi Penipuan Berkedok Petugas Sensus

Tribratanewsntt.com - Ada saja yang dilakukan para penipu untuk memperdayai korbannya. Seperti pesan berantai yang sudah beredar luas di beberapa media sosial (medsos), modus terbaru para pencuri adalah modus menyamar menjadi petugas sensus ekonomi Badan Pusat Statistik (BPS).

Dalam aksinya, mereka meminta korbannya mengisi formulir atau tanya jawab. Pada saat itu korbannya dibuat tak sadarkan diri, lalu setelah 1-2 menit, barang-barang berharga milik korban dikuras habis. Bahkan parahnya lagi, jika ada anak kecil, pelaku kejahatan ini tidak segan-segan membawanya kabur juga.

Hal ini disampaikan Bhabinkamtibmas Rinbesi Polres Belu Bripka Fadly Awad, kepada sejumlah warga RT.10 kelurahan Rinbesi Atambua, senin (20/3/17).

Bripka Fadly dalam sambangnya kali ini menghimbau warga binaannya untuk selalu waspada Terkait modus kejahatan seperti itu, dengan lebih jeli saat melayani tamu asing.

“Saya himbau ke warga, misalnya nanti ada yang mengaku petugas sensus, Kita wajib minta kartu nama, perhatikan seragamnya dan minta formulir pendataannya. Kalau ada yang janggal, segera lapor ke RT, RW atau langsung hubungi Kepolisian”kata Bripka Fadly.