Personel TNI POLRI yang Tergabung dalam Satgas PAM VVIP Amankan Rangkaian Kunker Presiden Joko Widodo di Wilayah NTT

Personel TNI POLRI yang Tergabung dalam Satgas PAM VVIP Amankan Rangkaian Kunker Presiden Joko Widodo di Wilayah NTT

Tribratanewsntt.com - Gabungan Personel TNI POLRI mengamankan rangkaian kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (23/2/2021).

Pengamanan ini dipimipin langsung oleh Pangdam IX/Udayanan Mayjen TNI Maruli Simanjuntak dan Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum.

Kunjungan kerja Presiden di wilayah NTT didampingi oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono ini dalam rangka meninjau kawasan Lumbung pangan atau Food Estate yang berlokasi di kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah dan meresmikan Bendungan Napun Gete di Kecamatan Wiblama, Kabupaten Sikka.

Lokasi yang diamankan oleh Gabungan Personel TNI POLRI yang tergabung dalam Satgas PAM VVIP ini di pusatkan di Kawasan Lumbung Pangan atau Food Estate di Kabupaten Sumba Tengah dan di kawasan Bendungan Napun Gete, Kabupaten Sikka.

Selain itu, juga dilakukan pengamanan di sepanjang rute atau jalur yang dilewati rombongan Presiden RI Ir. H. Joko Widodo termasuk objek bandara yakni, Bandara Tambolaka Sumba Barat Daya dan Bandara Frans Seda Maumere, Kabupaten Sikka.

Sifat pengamanannya sendiri adalah menjaga kelancaran lalu lintas dan menjaga Kamtibmas selama kegiatan kunjungan Presiden dan rombongan berlangsung di wilayah NTT khususnya di Kabupaten Sumba Tengah dan Kabupaten Sikka.