Polda NTT Amankan Pelaku Hate Speech di Media Sosial

Polda NTT Amankan Pelaku Hate Speech di Media Sosial
Tribratanewsntt . com ,- Penyidik Subdit Cybercrime Polda NTT menangkap PGJ (33) seorang Ibu Rumah Tangga, WNI yang beralamat di Naikoten Kota Kupang, Jumat pagi (12/5/2017). Kabid Humas Polda NTT AKBP Jules A. Abast S.I.K membenarkan bahwa betul pagi tadi pihak Polda NTT telah mengamankan pelaku PGJ.  "PGJ merupakan pelaku Ujaran Kebencian Hate Speech di media sosial yang dilaporkan oleh salah satu tokoh agama yang ada di kota Kupang" Jelas AKBP Jules A.Abast S.I.K. "Pelaku PGJ melanggar pasal 45 A ayat 2 junto pasal 28 ayat 2 UU RI No. 11 tahun 2008 ttg perubahan atas UU RI No. 19 tahun 2016 ttg ITE" tambah AKBP Jules.  Seperti kita ketahui bersama bahwa beberapa hari yang lalu masyarakat kota Kupang sempat dihebohkan dengan beredarnya status PGJ di facebook yang memancing amarah masyarakat.  "Kami minta masyarakat untuk mempercayakan penanganan kasus ini kepada Polda NTT dan diharapkan masyarakat tidak melakukan perbuatan yang bertentangan dengan hukum. Marilah kita jaga bersama agar situasi kamtibmas di NTT tetap aman, damai dan kondusif" Himbau Kabid Humas Polda NTT AKBP Jules A. Abast S.I.K.