Polda NTT Gelar Kegiatan Bhakti Religi Songsong Hari Bhayangkara ke-78
Tribratanewsntt.com - Dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-78 yang akan jatuh pada tanggal 1 Juli 2024, Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar kegiatan Bhakti Religi yang berlangsung di Kota Kupang.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antarumat beragama serta memupuk semangat toleransi dan kerukunan di tengah masyarakat.
Kegiatan dimulai dengan apel pengecekan dan pembagian personel pada pukul 07.00 Wita di Lapangan Bhayangkara Polda NTT. Ratusan personel dari Mapolda NTT kemudian disebar ke 10 titik tempat ibadah yang telah ditetapkan.
Dari 10 tempat ibadah yang menjadi sasaran kegiatan Bhakti Religi, terdapat empat masjid dan empat gereja.
Masjid yang menjadi fokus kegiatan antara lain Masjid Raya Nurussa'adah di Jalan Sukarno, Fontein, Masjid Darusallam Sikumana di Jalan H.R Koroh, Sikumana, Masjid Nurul Quwah Komplex RSB di Oetete, dan Masjid Baiturrahman di Bakunase.
Sedangkan gereja yang turut serta dalam kegiatan ini meliputi gereja GMIT Kota Kupang, gereja GMIT Paulus, gereja St. Yoseph Naikoten, dan gereja Sta. Familia Sikumana.
Selain itu, dua tempat ibadah umat Hindu, yakni Pura Oebanantha dan Pura Giri Kertha Buana, juga menjadi prioritas kegiatan Bhakti Religi ini.
Para personel Polda NTT turun tangan dalam gotong royong membersihkan lingkungan di sekitar tempat ibadah. Langkah ini sebagai wujud nyata kepedulian dan keterlibatan aktif aparat kepolisian dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah bagi seluruh umat beragama.
Kegiatan Bhakti Religi ini diharapkan dapat memperkuat tali persaudaraan antarumat beragama serta meningkatkan rasa saling menghargai dan menghormati antarwarga masyarakat. Hal ini sejalan dengan semangat Bhayangkara sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat