Polres Flotim Bersama Pengadilan Agama Tanda Tangani MOU
Jumat 20/05/2022. Kepolisian Resor Flores Timur hadir dan ikuti Penandatangan Mou tentang pelayanan kepada masyarakat dan menjamin keamanan serta hak - hak para pencari keadilan wilayah hukum pengadilan Agama Larantuka, yang bertempat di bertempat di Kantor Pengadilan Agama Larantuka, Kabupaten Flotim.
Penandatanganan MOU tersebut antara Pengadilan agama dengan beberapa instansi terkait seperti Polres Flotim, Kantor Kementrian Agama, Kantor Badan Pertanahan Negara, Dinas Kependudukan dan Catatan sipil, Dinas Kesehatan, Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan kelas II, Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Larantuka.
Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H., S.I.K., M.H. menjelaskan, untuk MOU antara Polres Flotim dengan Pengadilan Agama tersebut berisikan tentang perjanjian kerja sama pengajuan perkara perceraian bagi Anggota / PNS Polri dan pengamanan pelaksanaan putusan (eksekusi).
Komitmen dan perjanjian ini menunjukkan semakin eratnya hubungan yang terjalin antara Polres Flotim dan Pengadilan Agama Kab. Flotim. “Polri harus bekerja sama dengan semua pihak, polri tidak dapat bekerja sendiri, jadi kerja sama ini akan kami manfaatkan secara maksimal.” terang Kapolres
Tujuan diadakannya penandatanganan nota kesepahaman ini adalah untuk menyamakan persepsi dalam menciptakan sinergitas antara Polres Flotim dengan Pengadilan Agama Kab. Flotim terkait perceraian anggota/PNS Polri Polres Flotim dan pengamanan pelaksanaan persidangan dan putusan Pengadilan Agama. Tutup Kapolres Flotim
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Kab. Flotim Nikmawati, S.H.I. turut hadir Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H., S.I.K., M.H., Kadis Dukcapil Kab. Flotim Marianus Nobo Waton, SE., Kemenag Kab. Flotim Martinus Tupen Payong, S.Ag., Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Larantuka Usman Lauda Amin, S.H., perwakilan Kepala BPN Kab. Flotim Ramli Talib, S.ST., dan Kepala BRI Cabang Larantuka Hendra Ima Sasmita.