Pray for Surabaya, Pray for Indonesia, Masyarakat Lintas Agama Kabupaten Belu Gelar Deklarasi Damai dan Doa Bersama

Pray for Surabaya, Pray for Indonesia, Masyarakat Lintas Agama Kabupaten Belu Gelar Deklarasi Damai dan Doa Bersama
Tribratanewsntt.com ,- Sejumlah aksi yang dilakukan sekelompok teroris membuat geram dan duka bagi seluruh rakyat Indonesia. Kerusuhan di mako Brimob, bom bunuh diri di 3 Gereja di Surabaya dan Poltabes Surabaya, menimbulkan Jatuhnya korban manusia yang tak bersalah Sebagai rasa simpati dan duka mendalam atas serangkaian peristiwa teror bom yang terjadi, ratusan masyarakat dari berbagai komunitas, elemen dan lintas agama di kabupaten Belu, berkumpul melakukan deklarasi damai dan doa bersama di lapangan umum simpang lima Atambua, . Suasana penuh persaudaraan dan persatuan lintas agama pun terlihat menyatu di lapangan. Ratusan masyarakat dan tokoh lintas agama, terlihat berdoa dengan penuh kesedihan dan keprihatinan yang mendalam dengan tragedi yang menimpa bangsanya oleh ulah para teroris. Kegiatan yang digelar senin (14/5/18) malam pukul 19.00 wita, diawali dengan sambutan dari Vikjen Keuskupan Atambua, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu lagu kebangsaan serta penyalaan Lilin scara simbolis oleh para tokoh lintas agama yang kemudian diikuti oleh seluruh peserta aksi. Dalam pernyataan sikapnya, perwakilan dari masing-masing tokoh lintas agama yang hadir, mengutuk keras perbuatan teroris yang menimbulkan jatuhnya korban jiwa. Mereka juga mendukung penuh pemerintah, TNI dan Polri untuk memberantas jaringan terorisme hingga ke akar-akarnya. Selain itu juga, aksi solidaritas ini digalakkan sebagai bukti bahwa masyarakat kabupaten Belu tidak takut dengan teror yang ada dan menunjukan toleransi yang kuat antar umat beragama di wilayah tapal batas RI-RDTL. Acara deklarasi damai dan doa bersama ini dijaga ketat personil Polres Belu dan Brimob Subden 2 Pelopor Atambua.