Sambut Hangat Kedatangan Tim Audit Kinerja Itwasum Polri, Wakapolda NTT Beri Pengalungan Seledang

Sambut Hangat Kedatangan Tim Audit Kinerja Itwasum Polri, Wakapolda NTT Beri Pengalungan Seledang

Tribratanewsntt.com - Wakapolda NTT Brigjen Pol. Drs. A. Kliment Dwikorjanto, M.Si., menyambut hangat kedatangan Tim Audit Itwasum Polri Tahap II Tahun Anggaran 2021 di Kota Kupang, Selasa (28/9/2021) pagi.

Tiba di Hotel Sotis Kupang Auditor Kepolisian Utama TK.II Itwasum Polri Brigjen Pol Heri Wahono, S.I.K selaku Pengawas Audit Kinerja Itwasum Polri bersama tim disambut Wakapolda NTT dan Irwasda Polda NTT, Irwasda Polda Kombes Pol. Zulkifli, S.S.T., M.K., S.H., M.M., dengan pengalungan selendang. Selanjutnya Tim dipersilahkan masuk untuk berbicang dan rehat sejenak di resto Hotel.

Turut hadir juga dalam penyambutan ini, Auditor Kepolisian Madya TK III Itwasda Polda NTT Kombes Pol H.Y. Arif Satrio, S.I.K., Auditor Madya TK III Itwasda Polda NTT Kombes Robert Antoni Sormin S.I.K., AKBP Febriansyah S.I.K., S.H., dan Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P. T. Binti, S.I.K.

Sementara itu, Tim Audit Kinerja Itwasum Polri terdiri dari Auditor Kepolisian Utama TK.II Itwasum Polri Brigjen Pol. Heri Wahono, S.I.K., selaku Pengawas Audit Kinerja Itwasum Polri, Irbidjemenopsnal Itwil II Itwasum Polri Selaku Ketua Tim Kombes Pol. Drs. M. Miftahor Rachman, Auditor Itwil II Itwasum Polri selaku Sekretaris Tim Kombes Pol. Eko Sudaryanto, S.I.K., serta anggota Tim terdiri dari, Irbidjemengarkeu Itwil II Itwasum Polri Kombes Pol. Dr. Sulastiana, S.IP., S.H., M.Si., Irbidjemen SDM I Itwil II Itwasum Polri Kombes Pol. Muhamad Setyobudi Dwiputro, S.I.K., M.Si., dan Auditor Itwil II Itwasum Polri Kombes Pol Marthin L Hutagaol, S.I.K., serta Auditor Madya Penata TK. I Umar Dhani, S.E., selaku Konsultan dan Pendamping Tim Audit Kinerja.

Kedatangan Tim Itwasum Polri dalam rangka melaksanakan tugas audit kinerja Itwasum Polri tahap II tahun anggaran 2021 pada aspek pelaksanaan dan pengendalian di bidang Operasional, SDM, Sarana Prasarana dan Anggaran Keuangan di Polda NTT dan Satker jajaran yang akan dilaksanakan selama 10 Hari kedepan.

Dijadwalkan Besok hari Rabu (29/9/2021) Tim Wasrik Itwasum Polri akan membuka Taklimat Awal yang akan di gelar di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Mapolda NTT dan selanjutnya akan bergeser ke SPN Polda NTT untuk melakukan pendalaman untuk Satker Polda NTT dan Jajaran.