NARKOBA BERBAHAYA, POLDA NTT SOSIALISASI DI SD

NARKOBA BERBAHAYA, POLDA NTT SOSIALISASI DI SD

Tribratanewsntt.com, Rabu (13/4/16) dalam rangka operasi bersinar (berantas sindikat narkoba) 2016, Personil Bidang Humas Polda NTT melakukan sosialisasi narkoba di SD Negeri Sikumana 1 Kecamatan Maulafa, jln Aer Lobang 3 no 19 Kota Kupang.

Didampingi Duta Humas Polda NTT Lidya Usboko, anak – anak Sekolah Dasar Kelas V tersebut diberikan pemahaman tentang bahaya narkoba. “Narkoba harus dijauhi, karena hanya dapat merusak diri sendiri dan dapat menyebabkan kematian” ujar dara manis kelahiran Bajawa – Flores.

Anak – anak Sekolah Dasar tampak antusias mendengarkan penjelasan dari Duta Humas dan personil Bid Humas Polda NTT Bripka Mersi Paa. Sebelum mengakhiri sosialisasi anak – anak diberikan leaflet yang berisi jenis – jenis narkoba, bahaya narkoba,dampak – dampak dari penyalahgunaan narkoba serta ancaman hukuman bagi pemakai maupun pengedar narkoba.