SEJUMLAH PEJABAT POLRES SIKKA JADI IRUP DI SEKOLAH

SEJUMLAH PEJABAT POLRES SIKKA JADI IRUP DI SEKOLAH

Tribratanewsntt.com ,- Upacara bendera di sekolah-sekolah yang ada di Kota Maumere pada hari Senin pagi (23/1/2017) sedikit berbeda dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya karena yang bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) adalah para Perwira Polres Sikka.

Kegiatan ini sendiri digelar dalam rangka membangun kesadaran hukum kepada masyarakat, dalam hal ini kalangan remaja. Sehingga dalam giat ini diberikan himbauan kepada pelajar SMK/SMA/SMP, pada saat upacara bendera, agar senantiasa menghindari aktifitas-aktifitas yang berpotensi mengarahkan pada pelanggaran hukum. Selain itu juga sebagai bagian dari salah satu program Pofesional, Modern dan Terpercaya (ProMoTer) Kapolri tahap II.

Kasat SabharaPolres Sikka AKP Abdul Siran Soeyatno dalam amanatnya di SMA Negeri 1 Maumere menyampaikan berbagai pesan-pesan kamtibmas kepada siswa-siswi untuk dapat menjadi generasi penerus bangsa yang bermental dan berbudi pekerti yang luhur sehingga dapat memberikan kontribusi yang positif guna mengisi kemerdekaan. Seperti tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum, diantaranya seperti Narkoba, Miras, Prostitusi, Tawuran, Pencurian, Judi, dll.

Sedangkan Kasubagbinops Bag Ops Polres Sikka IPTU Petrus Kanisius Deti dalam amanatnya di sekolah SMK Negeri 3 Maumere, menyampaikan agar para siswa-siswi dapat menjadi Polisi bagi dirinya sendiri dan juga menjadi Pelopor Keselamatan dalam Berlalulintas di Jalan. Dan juga tidak konsumsi Miras karena dapat merusak kesehatan serta masa depan para siswa-siswi.

Kapolres Sikka AKBP I Made Kusuma Jaya, SH., SIK mengatakan bahwa, Kegiatan ini bertujuan memberikan himbauan, pencerahan dan penyampaian pesan-pesan Kamtibmas kepada Pelajar. Adapun materi yang disampaikan kepada para pelajar di antaranya mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba, menghindari aksi tawuran, tertib berlalu lintas dan keselamatan dalam berkendara dll.