Pantau Pelaksanaan TKJ Seleksi S1 STIK-PTIK Angkatan ke-80, Kapolda NTT : Bangun Kepercayaan Pada Diri Sendiri

Pantau Pelaksanaan TKJ Seleksi S1 STIK-PTIK Angkatan ke-80, Kapolda NTT : Bangun Kepercayaan Pada Diri Sendiri
Kapolda NTT Pantau pelaksanaan TKJ Perserta Seleksi S1 STIK-PTIK Angkatan ke-80, Senin (21/3) pagi di Mapolda NTT

Tribratanewsntt.com - Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) melaksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani (TKJ) untuk peserta seleksi S1 STIK-PTIK Angkatan ke-80 Polda NTT Tahun Anggaran 2022 di Lapangan Ricky Sitohang Mapolda NTT, Senin (21/3/2022) pagi pukul 06.30 Wita.

Tes Kesemaptaan Jasmani ini di pantau langsung oleh Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H., dan diikuti oleh 15 orang personel  terdiri dari dua Polwan dan 13 Polki dengan hasil Memenuhi Syarat (MS).

Kegiatan diawali absensi para peserta, lalu dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh personel Biddokkes Polda NTT. Selanjutnya dilakukan pemanasan dipimpin oleh Ps. Kasubbagrohjashor Bagwatpers Biro SDM AKP I Dewa Gede wiadnyana bersama tim. Dilanjutkan dengan melaksanaan Kesamaptaan Jasmani.

perserta seleksi melakukan lari 12 menit di lapangan ricky Sitohang Mapolda NTT.

Seleksi Jasmani ini terdiri dari lari keliling lapangan selama 12 menit, pull up, sit up, push up, dan shuttle run (lari cepat membentuk angka 8).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda NTT meminta kepada para peserta seleksi agar membangun kepercayaan pada diri sendiri (self confidence) dalam menghadapi seluruh rangkaian tes yang diberikan.

"Berkompetisilah dengan baik dan jangan lupa berdoa", harap Kapolda NTT.

Kepada panitia seleksi, Kapolda berpesan agar memegang teguh komitmen bersih, transparan, akuntabel, humanis, clear and clean.

Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari tes seleksi S1 STIK-PTIK Angkatan ke-80 dimana peserta harus melewati tahapan seleksi dan salah satunya kesamaptaan jasmani. Proses seleksi ini menggunakan metode One Day Service yang artinya peserta dapat mengetahui hasil seleksi di hari yang sama.

"Diharapkan para peserta yang mengikuti tes ini dapat lulus semuanya dengan nilai yang bagus serta bisa melewati tahap tes selanjutnya," tandasnya.